SuaraRiau.id - Lima warga Pekanbaru memutuskan menjadi mualaf dengan memeluk agama Islam. Mereka mengucapkan dua kalimat syahadat usai salat Jumat di Masjid Agung An-Nur Pekanbaru, Jumat (23/4/2021).
Kelima mualaf terdiri dari tiga laki-laki dan dua perempuan tersebut yakni Gelsa Rafles (22), Mareti Laia (39), Steven Laia (12), Indah Dwi Natalia Purba (15) dan Emi (46).
Saat ditanya alasan masuk Islam oleh Pengurus Mualaf Center An-Nur Ir H Rubianto, alasannya seragam, kehangatan persaudaraan umat Islam.
Namun bagi Steven Laia, masuk Islam karena kedua orangtuanya sudah lebih dulu memeluk Islam.
Baca Juga: Melihat Al Quran Raksasa di Palembang
"Alasan masuk Islam ikut mama dan papa yang sudah dulu masuk Islam," ucap Steven, kepada RIAUONLINE.CO.ID--jaringan Suara.com, Jumat (23/4/2021).
Mareti Laia terbata-bata membaca syahadat, bahkan Rubianto sampai mengulang 5 kali membimbing Pria kelahiran 25 Desember 1982 ini.
"Asyhadu Alla illaha illallah, wa asy hadu Anna Muhammadan Rasulullah," ucap Rubi membimbing para mualaf.
Setelah selesai membaca syahadat, kelima mualaf diberi tas jinjing hijau yang berisi tuntutan salat lengkap, Alquran dan kain sarung buat laki-laki dan mukena buat perempuan.
Selanjutnya Rubianto meminta kepada para mualaf mandi besar setelah sampai di rumah karena menjadi syarat wajib setelah masuk Islam.
Baca Juga: Pemprov Lampung Gelar Pasar Murah Ramadhan di 5 Daerah
"Bagi yang belum khitan, silahkan hubungi pengurus Mualaf Center An-Nur dan silahkan mandi besar sepulang dari masjid," pungkas Rubianto.
Berita Terkait
-
3 Pemain ini Tak Masuk Skema Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2024, Nomor 1 Padahal Langganan Timnas Indonesia
-
Kenali Tanda Selesai Haid Menurut Syariat Islam, Agar Bisa Segera Bersuci dan Beribadah
-
Kapan Perjalanan Disebut Safar Hingga Boleh Meng-qasar Salat?
-
Sebaran 26 Gol Timnas Indonesia Selama Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa Paling Gacor?
-
Hukum Sendawa di Depan Orang Lain Menurut Aturan Islam
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
Terkini
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024