SuaraRiau.id - Kemewahan yang kerap ditontonkan sejumlah selebritas menjadi sorotan. Mereka dianggap selalu memamerkan berbagai harta, mulai dari hobi mobil mewah, motor mewah dan rumah megah.
Bahkan sampai hal yang remeh pun seolah wajib untuk disimak.Yang mengherankan mereka semua merasa bahwa mempertontonkan kemewahan adalah sebuah keniscayaan.
Itulah kritik yang setidaknya disampaikan akademisi Ade Armando menyikapi hidup jetset para artis Indonesia, dan bangga hingga dipamerkan di akun Youtubenya.
“Di channel mereka banyak tersaji banyak rekaman saling mengunjungi rumah sesama selebriti untuk memperagakan apa saja yang mereka miliki,” kata Ade dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com di saluran Youtube Cokro TV, Sabtu 10 April 2021.
Di antaranya yang disorot Ade Armando adalah hidup mewah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang rajin mempertontonkannya di muka publik.
Peragaan kemewahan ini bukan hanya terbentang di channel mereka, namun juga peliputan media terhadap keduanya.
“Perilaku mereka yang penuh show, sampai kelakuan Raffi yang mempertontonkan koleksi mobil mewahnya yang diperkirakan mencapai angka Rp 33 miliar,” tutur Ade.
Dia memang tercatat memiliki Lamborghini Aventador, Rolls Royce, Mercedes Benz, Range Rover, BMW, dan lain-lain. Raffi juga membeli motor seharga setengah miliar yang dibeli hanya karena iseng.
“Dia belikan berlian buat Nagita senilai Rp 3 miliar. Ikat rambut Nagita harganya Rp 7 juta. Ikat rambut lho ya. Harga sendal jepit Nagita Rp 6,9 juta. Sendal jepit lho ya. Hadiah ulang tahun untuk Nagita dari istri Baim Wong, Paula Verhoven adalah earphone senilai Rp 17 juta,” ujar Ade.
Bukan cuma Raffi Ahmad dan Nagita Slavina saja. Artis yang dianggap bergaya sombong ini juga berlaku untuk Atta Halilintar. Bukan cuma pernikahannya yang membahana, untuk urusan bulan madunya juga dibuat viral, setelah terbang ke Bali namun menggunakan pesawat pribadi.
Berita Terkait
-
Resmi Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Dilamar Hotman Paris untuk Jadi Aspri
-
Aduan Paula Verhoeven Soal Hakim PA Jakarta Selatan Diterima, Bakal Segera Diproses Komisi Yudisial
-
Geger! Paula Verhoeven Adukan Hakim Cerai ke Komisi Yudisial, Baim Wong Ikut Terseret?
-
Siapa Hakim Perceraian Baim Wong yang Sebut Paula Verhoeven Durhaka dan Terbukti Selingkuh?
-
Melayat ke Rumah Duka, Raffi Ahmad Unggah Potret Kenangan dengan Hotma Sitompul
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan
-
Sambut Hari Kartini, PNM Dukung Perempuan Sehat dan Mandiri sebagai Pilar Indonesia Emas 2045
-
Survei RiauOnline Ungkap Kemampuan Agung Nugroho-Markarius Anwar Pimpin Pekanbaru
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025