
SuaraRiau.id - Sebuah tautan terkait perayaan ulang tahun ke-60 Telkomsel beredar di WhatsApp. Terdapat tawaran hadiah berupa 1.000 jam tangan pintar ketika membuka tautan tersebut.
Terkait hal itu, Telkomsel membantah telah menyediakan hadiah 1.000 jam tangan pintar dalam rangka perayaan ulang tahun ke-60.
Vice President Corporate Communications Telkomsel, Denny Abidin mengatakan pihaknya tidak menyelenggarakan program tersebut.
Telkomsel menyatakan hal itu merupakan tindakan penipuan.
Dirinya mengimbau pelanggan untuk tidak klik atau mengakses tautan (link) yang beredar serta tidak membagikannya.
"Telkomsel bukan pihak yang menyelenggarakan program tersebut," ujar Denny dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Minggu (4/4/2021).
Disampaikannya, seluruh program yang resmi dan sah dijalankan Telkomsel seperti promo, penawaran khusus, hingga undian berhadiah dapat dilihat di berbagai saluran resmi milik Telkomsel, seperti akun resmi di media sosial dan situs telkomsel.com.
Denny juga mengimbau masyarakat selalu waspada dan berhati-hati terhadap SMS atau tautan (link) mengarah ke situs penipuan berhadiah yang mengatasnamakan Telkomsel.
Telkomsel, kata dia, juga meminta masyarakat agar selalu menjaga kerahasiaan data pribadinya, seperti nomor telepon, email, alamat, dan lain sebagainya, serta tidak membagikannya ke pihak yang tidak dapat dipastikan legitimasinya.
Pada sisi lain Telkomsel mengaku belum dapat memastikan berapa banyak orang yang tertipu dengan hadiah palsu itu. Namun, Telkomsel berharap tidak ada yang menjadi korban.
Sebelumnya, penipuan terkait perayaan ulang tahun ke-60 Telkomsel beredar di WhatsApp.
Untuk mendapatkan hadiah itu, pelanggan diminta untuk membuka gift box yang benar. Ada tiga kali kesempatan untuk mendapatkan hadiah itu.
Berita Terkait
-
TNI Tangkap 40 Penipu Online, Kok Dilepas? Korban Geram, Kinerja Polisi Disorot!
-
Revolusi Manufaktur: Telkomsel dan Pegatron Gempur Batam dengan 5G Canggih
-
Modus Penipuan Terbaru di Gmail yang Meresahkan Dunia, Apa Solusi Google?
-
Pakar Keamanan Siber Ungkap Risiko Terkait Situasi Tarif AS
-
Hanya karena Dipuji Cantik, Banyak Perempuan Jadi Korban Penipuan Finansial
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
Terkini
-
Sentuhan BRI Membawa "Bali Nature" dari Bali ke Panggung Internasional
-
Tolak PSU Dua Kali, Ribuan Masyarakat Siak Geruduk Kantor KPU dan Bawaslu
-
Jaga Keselamatan dan Keamanan, PHR Imbau Masyarakat Tak Beraktivitas di Area Obvitnas
-
Santai Berhadiah, Link DANA Kaget Gratis Hari Ini Bernilai Rp250 Ribu
-
Polisi Kembali Tangkap Para Debt Collector Ngamuk Rusak Mobil di Polsek Bukitraya