SuaraRiau.id - Modus penipuan yang mencatut nama Wakil Bupati (Wabup) Bintan, Kepulauan Riau (Kepri), Robby Kurniawan menyebar di kalangan masyarakat.
Penipuan itu berupa pembagian donasi melalui pesan WhatsApp (WA). Pelaku penipuan menggunakan nomor 087762206380 atas nama Roby Kurniawan guna mengelabui masyarakat.
"Untuk warga Bintan, sekarang sedang beredar penipuan yang mengatasnamakan saya dalam hal memberikan pembagian donasi. Untuk itu, harap kita semua bisa selalu waspada dalam menanggapi berbagai hal," kata Roby Kurniawan dikutip dari Antara, Rabu (10/3/2021).
Tak hanya wakil bupati, nama Sekretaris Daerah Bintan Adi Prihantara juga dimanfaatkan oleh oknum tak bertanggung jawab untuk modus menipu masyarakat.
Terkait itu, Pelaksana Tugas Kepala Bagian Protokol Bintan Ayu Suwastari meminta masyarakat waspada atas maraknya penipuan via WhatsApp/SMS/telepon yang mengatasnamakan Wakil Bupati Bintan Roby Kurniawan dan Sekda Bintan Adi Prihantara.
Ayu menegaskan bahwa nomor 087762206380 bukan nomor ponsel milik Wakil Bupati Bintan melainkan milik pelaku penipuan.
"Itu bukan nomor ponsel Pak Wabup. Tapi pelaku, jadi jangan ditanggapi karena nomor itu dipakai untuk modus penipuan,” tegas dia. (Antara)
Berita Terkait
-
Awal Mula Perseteruan Agus Salim vs Teh Novi, Huru-hara Uang Donasi Bakal Berakhir Damai?
-
Indonesia Termasuk Negara yang Paling Sering Beri Donasi ke Palestina, Baznas: Total Sudah Mencapai Rp 318,9 M
-
Cara Membuat Polling WhatsApp, Mudahkan Pengambilan Keputusan dalam Grup
-
Cara Mengobati Penyakit Salah Pencet Aplikasi Whatsapp di Iphone
-
Dijodoh-jodohkan dengan Agus Salim, Reaksi Bunda Corla Bikin Ngakak
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron