SuaraRiau.id - Rachel Vennya kembali mendapat komentar jahat dari warganet. Tak tanggung-tanggung, Rachel yang baru saja melepas hijab disebut sebagai perempuan tak baik-baik.
Komentar kasar itu diterima Rachel Vennya melalui pesan pribadi (DM) di Instagram. Tidak hanya sekali, hujatan itu terus-terusan dikirim haters yang identitasnya dilindungi selebgram 25 tahun tersebut.
"Woy munafik. Semenjak buka hijab, aura lo negatif," tulis seorang haters, dalam cuplikan pesan yang diunggah Rachel Vennya di Instastory, Kamis (7/1/2021).
"Nggak salah ternyata kelakuan jab***. Sudah copot hijab, jadi lonte. Pantes kata-katanya bejat," ucap haters tersebut.
Baca Juga: Resmi! Rachel Vennya Lepas Jilbab di 2021, Netizen: Hilang Dah Pahala Lu
Si haters juga menduga aksi Rachel Vennya yang memblokir akun Instagram seseorang lantaran tidak kuat menghadapi komentar.
"Baper ya, nggak kuat diomongin netizen? Makanya jangan drama," katanya.
"Apa endorse-an sepi? Besok BO aja lo. Hahaha," kata si haters menambahkan.
Menanggapi komentar jahat itu, Rachel Vennya tak menuliskan kemarahannya. Ia punya cara menyentil warganet itu sehingga tak berkutik.
"Aku block aja, daripada aku ladenin dan marah-marah," kata Rachel Vennya memberikan alasan.
Baca Juga: Warga Bandung hingga Malang Gelar Doa untuk Rachel Vennya, Ada Apa?
Meski berstatus selebgram, Rachel Vennya tak mempermasalahkan jumlah followers. Ia pun tak segan memblokir ratusan akun yang dianggap membawa dampak buruk dalam hidupnya.
"Aku lebih baik difollow orang-orang yang memang sayang sama aku apa adanya. Mau berteman sama aku, tanpa nuntut aku terlalu banyak," kata ibu dua anak ini.
Rachel Vennya juga tak menutup akses bagi mereka yang memberikan nasihat padanya. Tentu, jika hal itu dilakukan dengan cara baik.
"Kadang yang nasihat dengan kata-kata yang baik nggak aku block kok. Semoga segala niat baik kalian ke aku, dibalas baik ya," ucap Rachel Vennya mendoakan.
Sebelum mengunggah Insta Story ini, Rachel Vennya bikin pengakuan telah memblokir banyak akun di Instagram.
Alasannya, untuk menyortir komentar jahat yang dialamatkan pada istri Niko Al Hakim ini.
"Memblokir orang-orang di Instagram adalah hobi baruku. Positive vibes only," imbuh Rachel Vennya di postingan Instagram, Rabu (6/1/2021).
"Lakukan itu selama tidak menyakiti siapapun, sayang. Perempuan dukung Perempuan," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Pesona 'The Swan Lake': 5 Potret Rachel Vennya Kenakan Outfit Bak Angsa Putih yang Memikat
-
Rachel Vennya Gandeng Pria Botak Misterius, Pacar Baru?
-
7 Potret Adu Gaya Artis Rayakan Halloween, Siapa Paling Cetar?
-
Beredar Foto Cewek Diduga Rachel Vennya Dirangkul Cowok Tinggi dan Botak, Pacar Baru?
-
Fadil Jaidi dan Fuji Terus Umbar Kemesraan, Komentar Rachel Vennya Bikin Salfok
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Cooling System, Kapolsek Kandis Sosialisasi Pencegahan Perundungan ke Sekolah
-
PNM Kembali Buka Mekaar di 3T, Ibu-Ibu di Merauke Bisa Nikmati Pembiayaan Aman
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024