SuaraRiau.id - Kapal wisata Banawa Nusantara 58 yang mengangkut 40 penumpang tenggelam di Danau PLTA Kotopanjang, Kampar pada Sabtu (19/12/2020) sore.
Seorang saksi mata yang turut dalam rombongan, Kasmi menyebut, kapal ini awalnya hendak berbelok arah. Namun karena membelok terlalu tajam mengakibatkan kapal tenggelam.
"Saat itu kapal hendak berbelok ke kanan, tapi terlalu patah dan membuat miring hingga oleng dan tenggelam di tengah danau PLTA Koto Panjang," terang Kasmi kepada Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Sabtu (19/12/2020) malam.
Dalam kejadian ini, seorang pegiat pariwisata ditemukan meninggal dunia akibat terjebak di dalam badan kapal. Korban bernama Salman Alfarisi (38).
"Warga sudah menemukan korban meninggal dunia dengan menyelam atas nama Salman Alfarisi dan sudah dilarikan ke RSUD Bangkinang," pungkasnya.
Ke-40 penumpang berada di atas kapal Wisata Banawa Nusantara 58 sudah dievakuasi, hingga saat ini petugas melakukan olah TKP dan memeriksa sejumlah saksi.
Dari video amatir media sosial memang terlihat sebuah kapal putih sudah tenggelam dalam kondisi miring ke kanan di tengah danau PLTA Kotopanjang.
Di samping terlihat dua kapal nelayan yang ikut membantu evakuasi penumpang dalam insiden nahas tersebut.
Berita Terkait
-
Kapal Surya Bahari Tenggelam di Perairan Kepulauan Seribu, 7 Korban Ditemukan Hidup, 1 Masih Hilang
-
16 Ditemukan, 2 Meninggal: Kisah Tragis Kapal Karam di Lampung, Pencarian Terus Berlanjut
-
Kecelakaan Kapal Dolphin Cruise 2 di Bali
-
Kapal Wisata Terbalik 34 Orang Tewas
-
Misteri KMP Tunu Pratama Jaya, Kapal Laik Laut Tenggelam, Nakhoda Lenyap?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
4 Daftar Mobil Matic Bekas Merek Toyota Paling Cocok buat Harian Keluarga
-
5 Mobil Daihatsu Matic Bekas untuk Pemula: Ekonomis, Bandel buat Harian
-
3 Mobil Bekas untuk Wanita dan Pemula, Lengkap dengan Simulasi Kreditnya
-
7 Mobil Bekas 60 Jutaan untuk Wanita, Stylish dengan Fitur Keamanan Lengkap
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta, Kabin Luas yang Nyaman buat Keluarga Besar