SuaraRiau.id - Siapa yang tak sedih melihat kondisi bayi yang memiliki pertumbuhan fisik yang tidak sempurna akibat kelalaian sang ibu selama hamil telah mengabaikan anjuran dokter. Kisah miris seorang ibu hamil (bumil) ini viral di Tiktok, dan ia menyesal karena selama hamil tak USG dan minum vitamin sesuai anjuran dokter.
Saran seorang bidan atau dokter kandungan untuk melakukan USG dan mengonsumsi vitamin selama masa kehamilan sangat beralasan. Ya, semua itu dilakukan agar janin dalam kandungan bisa berkembang dengan baik, sehat dan normal, tanpa kekurangan satu apapun.
Sayangnya, tak sedikit bumil yang menyepelekan hal tersebut, salah satunya dikisahkan dalam sebuah video di TikTok yang diunggah akun @channamix.id baru-baru ini.
Dalam video itu terlihat seorang wanita berhijab tengah berjuang melahirkan bayinya. Sambil mengejan, ia dibantu oleh seorang tenaga kesehatan.
Baca Juga: Video Raba-Raba di Motor Viral, Sejoli Mesum di Surabaya Diperiksa Polisi
"Ini adalah perjuangan pertamaku melahirkan. Menunggu buah hati yang didambakan lahir ke dunia," tulisnya dalam video tersebut.
Perempuan itu menambahkan, jika selama hamil dirinya tidak pernah meminum vitamin yang diresepkan dokter padanya. Ia juga selalu melewatkan USG dan jarang makan makanan bergizi.
Tak disangka, hal ini mengakibatkan bayi yang dilahirkannya memiliki kondisi yang tak sempurna. Jari bayi mungil itu mengalami kelainan karena tidak tumbuh sempurna. Bagian tangannya pun menekuk dan tak bisa luruskan.
Melihat keadaan buah hatinya, perempuan ini pun begitu menyesal, karena tak pernah menghiraukan anjuran bidan maupun dokter selama masa kehamilan.
"Menyesal dan sangat menjadi pelajaran untukku," tulisnya.
Baca Juga: Kurir Minta Foto Rumah Malah Dikirim Ini, Warganet: Pasti Dandan Dulu
Kisah yang telah dilihat oleh lebih dari 3,5 juta orang ini juga diharapkan menjadi pelajaran bagi setiap ibu hamil agar tak melewatkan USG dan selalu meminum vitamin yang diresepkan oleh bidan atau dokter kandungan.
Ini membuat banyak warganet berkomentar. Tak sedikit yang mengingatkan betapa pentingnya makan makanan bergizi dan minun vitamin selama hamil.
Banyak pula yang menguatkan perempuan tersebut, agar bisa tetap semangat merawat bayi kecilnya yang dilahirkan spesial.
"Jadi calon ibu jangan egois kalau mau hamil ya harus siap minum vitamin, asam folat dan makanan yang bergizi. Nggal hatus mahal kok untuk makanan bergizi. Pisang, tahu tempe, sayur sop," nasihat @mamicellin.
"Sabar ya bunda, InsyAllah anak bunda menjadi anak yang membanggakan walau ada keterbatasan dan buat bunda-bunda yang lain selalu turuti anjuran dokter," tulis @nonik170211.
"Maaf tapi kalau mbaknya bilang menunggu buah hati yang "didambakan" lahir, kenapa ga disayang dengan makan makanan bergizi dan minum vitamin?," ucap @mozaaaakuy.
Berita Terkait
-
Terungkap! Mobil Dinas Kemhan yang Viral dengan PSK Pakai Pelat Bekas Pensiunan
-
Makna 'Stecu-Stecu' yang Viral: Populer Berkat Anak Muda Indonesia Timur
-
Cara Beli Acne Patch Bentuk Kecoa yang Viral, Apa Manfaatnya?
-
Profil Rumah Literasi: Diduga Selewengkan Uang Donasi, Donatur Tagih Transparansi
-
Rekaman Video Diduga Keluarga Bahlil Lahadalia Pakai Private Jet Viral, Publik Sentil Prabowo
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Omzetnya Kini Ratusan Juta, Ini Sukses Kisah Andara Cantika Indonesia Berkat BRI
-
Jalan Lobak yang Amblas Diperbaiki, Dishub Pekanbaru Terapkan Rute Satu Arah
-
Diusut Polda Sejak Juni 2024, Apa Kabar Kasus SPPD Fiktif di DPRD Riau?
-
Lurah di Pekanbaru Dibebastugaskan usai Terjerat Kasus Minta THR ke Pedagang
-
Harta Kekayaan Muhammad Isa Lahamid, Ketua DPRD Pekanbaru Komentari Mobil Dinas Alphard