SuaraRiau.id - Beredar di media sosial, video yang menunjukkan seorang perempuan berupaya untuk menghalau serangan dari soang.
Aksi emak-emak berusaha menghindar dari 'ciuman' unggas yang terkenal sensitif ini viral, salah satunya dibagikan oleh akun @ndorobeii di Instagram.
Dalam unggahan video tersebut, nampak seekor soang tiba-tiba berlari kencang di sebuah pekarang. Usut punya usut, ia menghampiri si ibu-ibu.
Soang itu mencondongkan mulut dan lehernya, memasang kuda-kuda siap menyosor ke si ibu yang berada di tengah kebun.
Baca Juga: Viral Video Dua Emak-emak Nyaris Baku Hantam Hanya karena Pot Bunga
Tak disangka, si ibu berhijab rupanya bisa menghindar dari serangan soang. Dengan sigap, ia langsung mencengkeram leher hewan itu hanya dengan satu tangan.
Kontan, hewan petelur itu tak bisa berbuat banyak selain berputar-putar berusaha melepaskan tangan si emak-emak.
Meski awalnya dapat mengendalikan si soang, ibu itu akhirnya kewalahan juga menghadapi pergerakan hewan biasa memekik dengan suara keras itu.
Sebelum video berakhir, si ibu terlihat berulang kali mencoba meminta pertolongan orang lain di kebun untuk menjinakkan soang yang masih terus berusaha lepas dari cengkeraman.
Video kocak aksi menghalau serangan soang ini telah ditonton lebih dari 110,4 kali dan memancing beragam reaksi warganet. Tak sedikit yang memuji kemampuan si ibu.
Baca Juga: Aksi Emak-emak Deklarasi: Siap Gantikan Rizieq Shihab Jadi Tahanan
"Cekatan sekali si ibu," tulis akun @ris****
"Wah hebat, mamaknya siapa itu," ujar @fff****
"Sekarang aku tahu bagaimana cara mengalahkannya, terima kasih ibu atas petunjuknya," celetuk @mur****
"Hal yang saya takutkan ketika berangkat dan pulang sekolah, kala duduk di bangku sekolah dasar dulu," timpal @dew****
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Heboh! Emak-emak Glamor Asal Makassar Pulang Haji Malah Pamer Emas
-
Aksinya Bikin Sebel, Emak-emak Ini Siram Air Kencing ke Rumah Tetangga
-
Bak Kebiasaan Naik Motor Sen Kanan Belok Kiri, Emak-Emak Ini Tebang Pohon Malah Nimpa Rumah Bikin Auto Panik
-
Tak Terima Ditarik Leasing, Emak-Emak Hancurkan Sepeda Motornya Sendiri
-
Super Kompak! Emak-emak Gelar Marching Band Keliling Desa, Gunakan Alat Rumah Tangga
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu