SuaraRiau.id - Densus 88 menggeledah sebuah pabrik roti di Jalan Marah Adin, Kelurahan Tanjung Pauh, Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh, Sumatera Barat, Minggu (6/12/2020).
Penggeledahan pabrik yang juga merupakan rumah seorang warga bernama R, diduga terkait tindakan terorisme.
Mengutip Covesia.com--jaringan Suara.com, penggeledahan Densus 88 dimulai menjelang salat zuhur dan baru selesai sekitar pukul 14.30 WIB.
Petugas terlihat memakai senjata laras panjang saat melakukan penggeledahan dan akses jalan di sekitar pabrik roti diblokir atau dialihkan ke jalan lain.
Lurah Tanjung Pauh, Andrizal mengatakan penggeledahan tidak jauh dari Kantor Kemenag Payakumbuh. Namun apa kasus yang terjadi terhadap pemilik pabrik roti, Andrizal mengaku tidak diberitahu.
"Tadi cuma dihubungi oleh Anggota Bhabinkamtibmas kalau ada kasus di pabrik roti ini. Disuruh untuk mendampingi. Tapi apa kasusnya tidak diberi tahu," sebut Andrizal, Minggu (6/12/2020).
Selama penggeledahan, pemilik pabrik roti berinisial R dan istrinya tidak terlihat di lokasi. Hanya saja, tersiar informasi seminggu kemarin pasutri ini berangkat ke Jambi. Tetapi sampai sekarang tidak diketahui keberadaan dan nasibnya.
Ada yang menduga pasutri ini sudah ditangkap oleh Densus 88 sebelum penggeledahan dilakukan.
Dari pabrik roti ini, terlihat petugas membawa beberapa barang ke atas mobil berwarna hitam yang dibantu anggota Polres Payakumbuh.
Berita Terkait
-
PT KAI Datangkan 12 Unit Kereta Baru untuk Perkuat KA Pariaman Ekspres
-
Kulineran di Pariaman? Ini 4 Kuliner Andalan yang Harus Dicicipi!
-
Cek Fakta: Penghancuran Masjid Tempat Teroris Menyusun Rencana
-
Melihat Proses Evakuasi Harimau Sumatera Pemakan Ternak di Agam
-
Jadwal Buka Puasa Kota Padang Hari Ini, 8 Maret 2025
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Selamat! Saldo DANA Kaget Gratis Untukmu, Tinggal Klik Sambil Rebahan
-
Sempat Terhenti, Makan Bergizi Gratis di Dumai dan Pekanbaru Dilanjutkan Kembali
-
Mengenal Kenaf, Tanaman Dikira Ganja Sempat Gegerkan Warga Pekanbaru
-
Empat Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan