SuaraRiau.id - Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah atau Disperindagkop dan UKM akan menggelar pasar murah guna memenuhi kebutuhan pokok masyarakat dalam menyambut Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.
"Pasar murah ini bertujuan untuk mengendalikan kenaikan harga barang jelang perayaan hari besar keagamaan nasional dan akhir tahun" kata Kepala Disperindagkop dan UKM Provinsi Riau Asrizal di Pekanbaru, Rabu (2/12/2020).
Asrizal mengatakan pasar murah akan menyediakan beraneka kebutuhan pokok seperti beras, gula pasir, minyak goreng, terigu, dan lain-lain. Adapun sebarannya akan dilaksanakan pada empat titik yang padat pemukiman di Ibu Kota Provinsi Riau ini.
"Sistemnya distributor menjual barang kebutuhan pokok di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Disperindagkop dan UMKM Riau yang berada di empat lokasi," ujarnya.
Baca Juga: 308 Warga Pekanbaru Terjaring OTT Buang Sampah Sembarangan
Lanjut dia, lokasi pertama UPT Pusat Layanan Terpadu di Jalan Garuda, Panam, Kecamatan Tampan, Kotya Pekanbaru, pada 1-5 Desember 2020.
Lokasi kedua, UPT Diklat Koperasi di Jalan Ronggo Warsito Kecamatan Sail, dilaksanakan pada 7-11 Desember 2020.
Lokasi ketiga, UPT Logam dan Kemasan di Jalan Hang Tuah Ujung, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, pada 12, 14-17 Desember 2020.
Lokasi keempat, Balai Rehabilitasi Sosial Anak yang memerlukan perlindungan khusus di Jalan Khayangan, Kecamatan Rumbai, pada 18, 19, 21-23 Desember 2020.
Selain itu, pasar murah juga akan melayani pembelian secara daring, dimana barang dapat dipesan secara kelompok melalui RT/RW setempat, pesanan diantar dengan pembayaran sistem cash on delivery (COD).
Baca Juga: Penularan AIDS di Riau: 653 Kasus dari Hubungan Sesama Jenis
"Pasar murah online ini kita harap dapat memudahkan masyarakat, di tengah pandemi COVID-19, dengan menggunakan aplikasi WhatsApp," tuturnya. Antara
Berita Terkait
-
Banjir Terjang Pekanbaru, Rumbai Terparah, Ribuan Warga Mengungsi
-
BMKG Imbau Masyarakat Waspada Hujan Lebat dan Potensi Cuaca Ekstrem di Kota-kota Ini
-
Iki Jeporo! Persijap Raih Tiket Terakhir Promosi Liga 1 2025/2026
-
Menapaki Rumah Singgah Tuan Kadi, Warisan Sejarah di Tepian Sungai Siak
-
Setelah 18 Tahun Penantian, PSIM Yogyakarta Resmi Promosi ke Liga 1 Musim Depan
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
Terkini
-
Didukung BRI, Cokelat Ndalem Sukses Pasarkan Produknya ke Luar Negeri
-
Bukti Dugaan Bagi-bagi Uang Paslon 03 Diserahkan Warga ke Bawaslu Siak
-
Kasus Korupsi Dana Bencana, Eks Kepala BPBD Siak Dituntut 7 Tahun Penjara
-
Mudik Aman Sampai Tujuan: BRI Group Berangkatkan 8.482 Pemudik di Lebaran 2025
-
BRI Group Berikan 100.000 Paket Sembako dan Santunan kepada Anak Yatim Piatu Selama Ramadan