SuaraRiau.id - Aksi pencurian tanaman hias kembali terjadi di Kota Pekanbaru. Kali ini tak tanggung-tanggung, si pencuri diduga mencuri sebanyak 20 pot tanaman hias.
Dalam unggahan akun @pkucity yang bersumber dari @@pkukehilangan, terlihat di rekaman CCTV sebuah rumah didatangi orang tak dikenal. Pelaku datang dengan mengendap-endap di teras rumah.
"Penampakan maling bunga di jl palaraya, arengka atas, dekat dari perumahan beringin. Kejadiannya jam 2 pagi. Tanaman yang hilang jenis Agronema (aglonema, red). Ada sekitar 20 pot yg dicurinya." tulis caption @pkucity.
Sesuai data CCTV, peristiwa tersebut terjadi pada tanggal 30 Oktober 2020. Waktunya sekitar pukul 2 dini hari. Sedangkan peristiwa terjadi di rumah salah seorang warga Jalan Palaraya, Arengka Atas, Marpoyan Damai.
Peristiwa ini pun diingatkan akun itu terutama kepada ibu-ibu yang sedang hobi tanaman hias.
"Semoga emak2 yang lain waspada. Jangan sampai lengah makkk." pesannya.
Unggahan video inipun mendapat banyak ragam komentar dari warganet
"Terniatkn mling ny tu smpe 20 pot," ucap akun @tesitrisk***.
"Dekat rumah min, ya ampun...banyak kali maling bunga skrg," kata @cal***tahennashop_pekanbaru mengomentari.
Baca Juga: Dear Emak-emak di Pekanbaru, Jaga Tanaman dari Pencuri Ini
"Ketika harga bunga setara dg harga emas. maka maling masuk rumah bukan maling emas, tp maling bunga." tulis @mellywulandar***
"sabtu lalu tetangga ku hilang 9 pot bunga min. 2 hari lalu emak ku bunganya hilang 3 pot. kejadian gang deli sukajadi. sakau itu yg ambil min." balas @lannywidiayant***.
Akun @retnoju*** pun merespon video tersebut, "Ketika harga bunga naik daun, 2 mobil pun tak brhrga dimata pencuri".
Selain dibanjiri komentar netizen, video yang diunggah pada Jumat (30/10/2020) inipun sudah dilihat kurang lebih 2000 kali.
Sampai berita ini ditulis belum ada penjelasan terkait kerugian yang diderita korban pencurian tanaman hias tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Plt Gubri Sebut Izin Pertambangan Emas di Kuansing Bukan untuk Perusahaan
-
Pemprov Riau Bakal Legalkan Pertambangan Emas di Kuansing
-
Keterbatasan Fiskal Jadi Tantangan Utama Riau, Bukan Potensi Ekonomi
-
Mengapa KPK Belum Umumkan Jumlah Uang Hasil Geledah Rumah SF Hariyanto?
-
Pemprov Riau Koordinasi Pengendalian Harga Tiket Pesawat Jelang Lebaran