- Mobil LCGC bekas adalah pilihan cerdas kendaraan harian yang tak membebani.
- Mobil-mobil ini pilihan aman, bergaya, dengan mempertimbangkan efesiensi.
- Tapi ingat, kunci terpenting sebelum membeli adalah inspeksi total.
SuaraRiau.id - Bagi keluarga muda, atau siapa pun yang mencari kendaraan harian yang tidak membebani finansial, segmen LCGC (Low Cost Green Car) bekas adalah jawabannya.
Memasuki tahun 2025, harga mobil-mobil bekas ini akan semakin terjangkau, menjadikannya pilihan paling logis dan cerdas.
Mobil LCGC dirancang untuk satu tujuan: efisiensi maksimal, mulai dari konsumsi bahan bakar irit, pajak tahunan murah hingga biaya servis dan suku cadang yang ramah di kantong.
Berikut deretan rekomendasi mobil LCGC bekas terbaik yang reputasinya sudah teruji.
1. Toyota Calya dan Daihatsu Sigra
Toyota Calya dan Daihatsu Sigra berbekal mesin yang sama dengan Toyota Agya dan Daihatsu Ayla, yaitu 3NR-FE yang dikenal berbobot ringan sekaligus irit bensin.
Berdasarkan Ibid Astra, melalui pengujian rute kombinasi tol dan dalam kota menggunakan transmisi matic, kedua mobil LCGC ini mampu menghabiskan bahan bakar hingga 17–18 km/liter dan 20 km/liter di jalan tol.
2. Nissan Datsun Go
Nissan Datsun Go sempat mengaspal di Indonesia hingga tahun 2020. Berbekal mesin yang sama dengan Nissan March yaitu HR12DE, Datsun Go dikenal bertenaga namun tetap irit.
Mobil berkapasitas mesin 1.200 cc ini mampu mengonsumsi bahan bakar hingga 20,3 km/liter untuk rute kombinasi dan 23 km/liter untuk rute bebas hambatan.
Menariknya, mobil buatan Indonesia ini sudah dilengkapi dengan CVT dan lampu LED. Namun, mobil LCGC ini sudah tidak lagi diproduksi oleh Nissan Motor Indonesia.
3. Suzuki Karimun Wagon R
Karimun Wagon R mengusung mesin Suzuki K10B 3 silinder minim getaran yang juga digunakan oleh mobil-mobil lawas Suzuki, seperti Splash, Estilo, Celerio, dan Alto.
Melalui beberapa pengetesan pada rute kombinasi tol dan dalam kota, mobil LCGC ini mampu melaju hingga 19 km/liter dan 22 km/liter pada rute tol.
4. Toyota Agya dan Daihatsu Ayla