Profil Herman, Pejabat Pemprov Riau yang Dilantik Jadi Pj Bupati Indragiri Hilir

Lantas siapakah Herman, pejabat Pemprov Riau yang ditunjuk jadi Pj Bupati Inhil?

Eko Faizin
Kamis, 23 November 2023 | 07:41 WIB
Profil Herman, Pejabat Pemprov Riau yang Dilantik Jadi Pj Bupati Indragiri Hilir
Pj Bupati Indragiri Hilir, Herman. [Dok dispkh.riau.go.id]

SuaraRiau.id - Pemprov Riau bakal melantik Herman sebagai Pj Bupati Indragiri Hilir (Inhil) pada Kamis (23/11/2023) sekitar pukul 10.00 WIB.

Pelantikan Pj Bupati Indragiri Hilir langsung dipimpin Plt Gubernur Riau Edy Natar Nasution di Balai Serindit Aula Gubernuran Jalan Diponegoro Pekanbaru.

"Iya, besok pagi jam 10 (hari ini) di Gedung Daerah pelantikannya," kata Kepala Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Setdaprov Riau, Aryadi, Rabu (22/11/2023).

Diketahui, Herman merupakan Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Riau dan ditunjuk Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk menjadi Pj Bupati Indragiri Hilir.

Lantas siapakah Herman, pejabat Pemprov Riau yang ditunjuk jadi Pj Bupati Inhil?

Profil Herman
Herman ST MT lahir di Tembilahan, Indragiri Hilir pada 31 Desember 1965. Ia mengawali karirnya sebagai aparatur sipil negara (ASN) di negeri seribu parit tersebut.

Herman pernah menduduki jabatan Kasubag Program di Setdakab Indragiri Hilir.

Ia menikah dengan Katerina Susanti dan memilki dua orang anak. Anak pertama kuliah di Fakultas kedokteran gigi Universitas Sumatera Utara, Sementara anak kedua masih duduk di bangku SD.

Setelah dinonjobkan, Herman kemudian pindah ke Kabupaten Meranti dan sempat menduduki jabatan strategis.

Selama 13 tahun di Meranti, Herman pernah menduduki jabatan Kepala Dinas Perindagkop UKM, Kepala BPM PPT. Jabatan terakhir di Meranti sebagai Kepala Dinas PU setempat.

Saat Gubernur Riau dijabat oleh Syamsuar, Herman diberi jabatan sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dan terakhir Kepala Dinas PKH Riau.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini