Gus Miftah Ungkap akan Nikahkan Fuji dan Thariq Halilintar, Didoakan Kemudahan

Terbaru, Haji Faisal dikabarkan meminta Fuji dan Thariq Halilintar menikah setelah menjalin hubungan selama 2 atau 3 tahun.

Eko Faizin
Jum'at, 30 September 2022 | 07:41 WIB
Gus Miftah Ungkap akan Nikahkan Fuji dan Thariq Halilintar, Didoakan Kemudahan
Fuji dan Thariq Halilintar ceritakan momen awal pacaran. [YouTube.com]

SuaraRiau.id - Selebgram Fuji dan Thariq Halilintar diketahui tengah menjalani hubungan asmara hingga saat ini. Keduanya kerap membagikan momen bersama di berbagai kesempatan.

Belakangan, tersiar kabar bahwa hubungan mereka sempat terganjal restu keluarga besar Thariq Halilintar yaitu Gen Halilintar.

Terbaru, Haji Faisal dikabarkan meminta Fuji dan Thariq Halilintar menikah setelah menjalin hubungan selama 2 atau 3 tahun. Hal itu lantaran agar memiliki persiapan yang matang untuk mengarungi hidup berumah tangga.

Gus Miftah saat ditemui di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Rabu (14/9). [Suara.com/Oke Atmaja]
Gus Miftah saat ditemui di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Rabu (14/9). [Suara.com/Oke Atmaja]

"Saya sudah bilang berkali-kali bahwa hubungan ke situ tuh, menurut saya sih kalau menurut pemikiran saya, itu memakan waktu, membutuhkan waktu sekitar 2 atau 3 tahun lagi," ujar Haji Faisal dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (30/9/2022).

Ayah mendiang Bibi Ardiansyah itu mengungkapkan kriteria pria yang bisa menjadi calon suami untuk putrinya tersebut.

"Mending orang baik, bertanggung jawab, sopan, dan dia mau bekerja, menyenangkan istrinya dan keluarganya, menurut saya, saya sih enggak terlalu fokus kepada seseorang," terang Faisal.

Dia juga mengaku saat ini belum menginginkan menantu sehingga ia tidak ingin anaknya untuk terburu menikah.

"Soalnya, saya setiap kali ditanyakan, saya belumlah menginginkan punya menantu cepat," kata Haji Faisal.

Namun sebagai seorang ayah tentunya Haji Faisal ingin yang terbaik untuk anaknya dan ia juga ingin anaknya bahagia dengan pendamping hidupnya sehingga suatu saat nanti tidak akan terjadi perceraian.

"Bagi saya yang paling penting tujuan ke depannya anak-anak saya bisa hidup aman, damai, dan tentram," kata Haji Faisal.

Gus Miftah mengatakan jika ia akan menikahkan Thariq Halilintar dan Fuji seperti saat ia menikahkan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

"Kan lu entar yang nikahin juga gue," ucap Gus Miftah dilansir dari YouTube Intens Investigasi.

Ucapan Gus Miftah ini sontak membuat Thariq Halilintar terkejut dan hanya membalasnya dengan tersenyum.

Thariq Halilintar mengaku sudah mengenalkan Fuji ke keluarganya jika ia sudah memiliki calon istri dan akan segera menikah.

"Ya kemarin alhamdulillah bisa mengenalkan ke keluarga besar," ujar Thariq.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini