"Vaksin adalah untuk kebaikan kita, kebaikan masyarakat, dan negara memiliki tanggungjawab ini," terang Kabinda.
Dalam pertemuan itu, hadir Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Riau Novrizon Burman, Sekretaris PWI Riau Anthony Harry, Bendahara SMSI Riau Luga Agustin, Sekretaris Ikatan Jurnalistik Televisi Indonesia (IJTI) Ahmad Dison, Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Pekanbaru Eko Faizin, Pemred RTV Alseptri Ady, Kepala Biro LKBN Antara Rizky Maruto, wartawan senior Deni Winson dan perwakilan FPR Hamzah.