Covid-19 di Riau Meledak, Kasus Positif dan Kematian Tertinggi Nasional

Kasus positif Covid-19 Riau hari ini menembus angka 700 tepatnya 739 orang.

Eko Faizin
Rabu, 26 Mei 2021 | 17:05 WIB
Covid-19 di Riau Meledak, Kasus Positif dan Kematian Tertinggi Nasional
Ilustrasi Covid-19. (Pexels)

SuaraRiau.id - Laporan harian Kementerian Kesehatan tentang kasus Covid-19 Riau per Rabu (26/5/2021) sangat mengkhawatirkan. Kasus positif Covid-19 Riau hari ini menembus angka 700 tepatnya 739 orang.

Riau berada di posisi pertama angka penambahan kasus Covid-19 terbanyak di Indonesia. Sedangkan jumlah kumulatif hingga saat ini kasus positif Covid-19 di Riau sudah 56.906 orang.

Tak hanya kasus positif, angka kematian akibat Covid-19 di Riau juga berada di urutan pertama sebanyak 27 pasien. Sementara untuk jumlah total hingga hari ini sebanyak 1.496 pasien meninggal.

Penambahan kasus positif Corona terbanyak setelah Riau, nomor dua Jawa Barat (660), ketiga Jakarta (617), Jawa Tengah sebanyak 548 dan provinsi tetangga Sumatera Barat ada 290 di posisi lima.

Sementara untuk kasus positif di Indonesia per hari ini ada 5.034 orang, untuk total kasus hingga saat ini ada 1.791.221.

Angka kesembuhan nasional capai 3.189 sehingga total hingga hari ini ada 1.645.263 orang. Namun, pasien meninggal hari ini capai 144 sehingga total ada 49.771 yang wafat akibat Covid-19.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini