Geger 3 Bocah Hanyut di Rohul, Satu Anak Pengajar Ponpes Ditemukan Tewas

Dua korban hanyut berhasil diselamatkan, namun satu orang ditemukan sehari setelahnya dengan kondisi meninggal dunia.

Eko Faizin
Rabu, 17 Maret 2021 | 19:38 WIB
Geger 3 Bocah Hanyut di Rohul, Satu Anak Pengajar Ponpes Ditemukan Tewas
Pencarian bocah tenggelam Sungai Batang Labuh di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) pada Minggu (14/3/2021) kemarin. [Ist/Dok Polisi]

Korban tenggelam pada Minggu 14 Maret 2021 ditemukan dengan kondisi mengapung di bawah jembatan Sungai Batang Labuh.

Penemuan anak tenggelam tersebut ditemukan di hari kedua yaitu pada Senin (15/3/2021) pagi. Korban ditemukan setelah tim melakukan penyisiran menggunakan perahu karet milik Basarnas Provinsi Riau.

"Pada saat melakukan penyisiran terlihat ada mayat terapung tersangkut di batang sawit yang sudah tumbang di tengah sungai," kata Humas Polres Rohul, Ipda Refly Harahap.

Setelah menemukan mayat anak tenggelam tersebut, tim menghubungi orangtua korban, Rahma dan tiba di TKP memastikan bahwa mayat yang ditemukan tersebut adalah betul anaknya yang hanyut pada Minggu 14 Maret 2021.

"Rahma meminta kepada pihak kepolisian Polsek Rambah agar korban yang merupakan anak kandungnya untuk segera dibawa pulang ke rumah untuk dimakamkan," tuturnya.

Korban ditemukan sekira pukul 09.30 WIB di Sungai Batang Lubuh di dekat Quari Bismar Kampung Baru Desa Koto Tinggi berjarak sekitar lebih kurang 1 km dari TKP hanyut di bawah jembatan Kampung Baru.

Adapun identitas korban yang ditemukan tersebut adalah Muhamad Hasan berumur 5 tahun, jenis kelamin laki-laki, warga pondok pesantren Tahfiz Darul Qur'an mesjid Al-Ikhlas Lubuk Bandung Hulu Desa Koto Tinggi depan Polsek Rambah.

Korban tersebut hanyut ketika berenang di bawah Jembatan Batang Lubuh Kampung Baru pada Minggu 14 Maret 2021 sekira pukul 07.00 WIB saat berenang bersama dengan teman-temannya.

Kontributor : Panji Ahmad Syuhada

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini