SuaraRiau.id - Ajang pencarian bakat penyanyi dangdut, Bintang Suara segera digelar. Event kolaborasi antara PT Arkadia Digital Media Tbk melalui Suara.com dengan PT Media Musik Proaktif ini digelar sebulan lagi.
Gelaran pencarian bakat ini bakal dibuka pendaftarannya mulai awal hingga akhir Januari 2021. Nantinya calon Bintang Suara yang terpilih akan dikontrak untuk dibuatkan single.
Kolaborasi program baru ini ditandai dengan penandatanganan dokumen kesepakatan kerja sama antara pimpinan kedua perusahaan di Jakarta, pada Selasa 3 November 2020.
Jika Anda tertarik, persiapkan diri untuk menyongsong ajang Bintang Suara hanya di Suara.com.
Syarat peserta ajang Bintang Suara:
1. Bisa menyanyi dangdut
2. Berpenampilan menarik
3. Usia 17 tahun sampai 30 tahun
4. Tidak sedang terikat kontrak dengan perusahaan rekaman manapun
5. Siap dikontrak dengan pihak Arkadia Digital Media & Media Musik Pro Aktif
6. Likes dan follow media sosial Suara.com & Media Musik proAktif
7. Ketentuan pemenang ajang Bintang Suara mutlak keputusan penyelenggara
Kemunculan penyanyi bintang dalam beberapa tahun belakangan kerap berasal dari ajang pencarian bakat yang digelar di berbagai saluran televisi. Berbeda dengan kontestasi yang ada selama ini, Bintang Suara akan melakukan audisi virtual.
Pedangdut Inul Daratista menyatakan Bintang Suara dari Suara.com bisa dimanfaatkan calon penyanyi dangdut untuk naik tingkat ke level selanjutnya.
Bagi Inul, pencarian bakat bintang dangdut yang digelar media online menjadi terobosan. Sebab biasanya ajang tersebut digelar stasiun televisi.
"Bagus lah, berarti ajang pencarian dangdut makin luas," kata Inul Daratista ditemui kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (26/11/2020).
Inul Daratista menuturkan, kesempatan yang diberikan kepada calon penyanyi dangdut di ajang ini harus dimanfaatkan dengan baik.
Sebab ajang ini bukan settingan yang membuat seseorang mendadak tenar. Butuh proses dan kemampuan mumpuni untuk jadi bintang.
"Kompetisi, itu sudah wewenang yang punya hak mencari kemampuan (bakat) bagus," kata Inul Daratista.
"Kalau settingan kan tidak melalui kompetisi karena tidak melalui proses," kata istri Adam Suseno ini.
Salah satu modal utama yang harus dimiliki adalah kemampuan. Bukan seseorang yang haus ketenaran tanpa punya prestasi.
"Yang penting punya kualitas. Bukan hanya sensasi tapi prestasi yang harus dibangun," terang Inul Daratista.
Sehingga jika niat seseorang adalah prestasi, Inul Daratista meyakini calon penyanyi tersebut bakal bertahan di industri musik.
Sehingga jika niat seseorang adalah prestasi, Inul Daratista meyakini calon penyanyi tersebut bakal bertahan di industri musik.