SuaraRiau.id - Insiden perampokan terjadi di Jalan Lintas Riau-Sumatera Utara (Sumut), Kepenghuluan Bangko Lestari, Kecamatan Bangko Pusako, Rokan Hilir, Senin (3/2/2025) dini hari.
Tiga perampok menyatroni sebuah toko di kawasan jalan tersebut. Akibatnya, uang tunai Rp50 juta, mesin BRILink, serta 11 kartu ATM dibawa kabur para pelaku.
Kasatreskrim Polres Rokan Hilir AKP I Putu Adi Juniwinata mengungkapkan jika para pelaku menembak korban Rukun Sinulingga (46) sebelum akhirnya membawa kabur uang tunai Rp50 juta, mesin BRILink dan 11 kartu ATM.
"Salah satu pelaku membawa senjata api (senpi) dan langsung menembak istri korban sebanyak tiga kali. Korban sendiri ditembak dua kali di bagian kaki, dicekik, dan ditodong senjata di kepala sebelum diminta menyerahkan tas berisi uang," kata Kasatreskrim dikutip dari Antara, Selasa (4/2/2025).
Menurut Adi, berdasarkan keterangan korban, perampokan terjadi sekitar pukul 00.20 WIB saat hendak menutup toko.
Tiba-tiba, tiga pelaku turun dari mobil Toyota Avanza hitam berpelat nomor B 2702 TOZ. Dua pelaku masuk ke dalam toko, sementara satu pelaku menghadang korban di luar.
Salah seorang pelaku yang membawa senjata api diketahui mengenakan jaket hitam, topi hitam, serta masker untuk menutupi wajahnya.
Dalam keadaan terancam, korban akhirnya memberikan tas berisi uang tunai sekitar Rp50 juta beserta mesin BRILink dan kartu ATM. Setelah mendapatkan barang rampasan, para pelaku langsung melarikan diri.
Hingga saat ini, aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap para pelaku.
Baca Juga: Tersangka Narkoba Kabur saat Diperiksa di Kantor Polisi Rokan Hilir, Satu Ditangkap Lagi
"Kami mengimbau masyarakat yang memiliki informasi terkait kejadian ini untuk segera melapor," tegas AKP Putu. (Antara)
Berita Terkait
-
Polisi Tangkap Perampok yang Bunuh Sopir Taksi Online di Tol Jagorawi, Apa Motifnya?
-
Detik-detik Istri Pegawai Pajak Manokwari Ditemukan di Septic Tank, Anjing Pelacak Sempat Gagal
-
Istri Pegawai Pajak Manokwari yang Diculik Ditemukan Tewas di Septic Tank, Pelaku Ditangkap!
-
Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
-
Geger di Manokwari! Istri Pegawai Pajak Diculik, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak Buru Pelaku
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
BRI Perkuat Ekosistem UMKM Modern Melalui Kolaborasi Teknologi, Pembiayaan, dan Riset di PRABU Expo
-
7 Mobil Matic di Bawah 50 Juta: Terbaik untuk Wanita, Cocok Dikendarai Mahasiswa
-
4 Mobil BMW Bekas di Bawah 50 Juta untuk Bapak-bapak dan Anak Muda
-
6 Mobil Eropa Bekas di Bawah 100 Juta, Cocok buat Juragan Muda
-
KPK Periksa 3 Pramusaji Rumah Dinas Gubernur Riau