SuaraRiau.id - Oknum polisi, Bripka ED (39 tahun) diduga mencuri kelapa sawit di Desa Rambah, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu, Provinsi Riau pada Sabtu (28/9/2024) malam.
Anggota Polres Rokan Hulu inipun ditangkap warga ketika sedang mengangkut buah sawit keluar dari kebun dan digiring ke Polsek Rambah Hilir sebelum dibawa Ke Polres Rokan Hulu. Bahkan oknum polisi tersebut nyaris diamuk massa.
Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono menyebut jika ada oknum anggotanya terlibat dalam pencurian buah sawit milik warga sudah menjalani Penempatan Khusus (Patsus).
"Benar ada oknum anggota melakukan hal demikian (maling sawit). Sekarang oknum tersebut sudah kami Patsus," ujar Kapolres dikutip dari Riauonline.co.id, Rabu (2/10/2024).
AKBP Budi menyampaikan, pihaknya sudah melakukan gelar perkara terhadap kasus maling sawit itu dan karena kerugian tidak sampai Rp1 juta, proses hukum hanya Tindak Pidana Ringan (Tipiring).
"Kita sudah gelar perkara, namun karena nominal curian tak sampai Rp1 juta, hanya Tipiring," ucapnya.
Budi mengungkapkan bahwa meski demikian, pihaknya akan tetap memproses anggotanya yang terlibat masalah.
"Jika berprestasi kami kasih reward dan jika kurang baik akan kami punishment," tegasnya.
AKBP Budi juga mengatakan kalau Bripka ED sudah sering melakukan kesalahan dalam profesinya sebagai polisi dan sudah pernah dihukum.
Baca Juga: Oknum Kades Tersangka Korupsi di Rokan Hulu Kembalikan Duit Setengah Miliar
"Itu polisi memang bermasalah, sudah pernah kami Demosi. Jika mekanismenya PDTH akan kami PTDH. Polres Rohul (Rokan Hulu) memastikan jika ada anggota bermasalah akan ditindak tegas," sebut dia.
Kronologi oknum polisi ketahuan curi sawit
Kejadian bermula ketika warga memergoki pelaku sedang memanen buah kelapa sawit milik warga. Brigadir ED menggunakan mobil Suzuki Carry Warna hitam tanpa nomor polisi mengangkut hasil curian sawit tersebut.
Beberapa warga menyebutkan aksi ninja sawit kerap terjadi dan sangat meresahkan di Desa Rambah. Warga yang geram segera berkumpul dan mengepung pelaku dan hampir saja dihakimi massa.
Beruntung pelaku berinisial Bripka ED yang merupakan oknum Personel Polres Rokan Hulu berhasil diselamatkan dari amukan massa oleh Kepada Dusun I Simpang Desa Rambah Kecamatan Rambah Hilir.
Massa juga hampir saja merusak mobil dan menghajar Bripka ED. Namun khawatir situasi semakin tak terkendali, Kepala Dusun segera membawa pelaku ke Polsek Rambah Hilir.
Tag
Berita Terkait
-
Emiten Kelapa Sawit MKTR Raup Laba Bersih Rp 36,78 Miliar di Kuartal III-2025
-
Gegara Rokok, Bripda TT Tega Aniaya 2 Siswa SPN Hingga Viral, Kapolda NTT Tak Tinggal Diam
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Dinilai Bebani Petani Kecil, SPKS Minta Pemerintah Tinjau PP 45 Tahun 2025
-
Bikin Rakyat Susah, Prabowo Sindir Rakusnya Mafia Minyak Goreng: Sangat Kejam dan Tak Manusiawi
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
BRInita dan Desa BRILiaN Dapat Penghargaan, Bukti BRI Berperan Strategis dalam Pembangunan
-
5 Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Reputasi Mesin Bagus dan Harga Jual Stabil
-
Riau Jadi Penyumbang Utama Produksi Minyak se-Indonesia
-
Jalan Lintas Padang-Bukittinggi Longsor, Jalur Lembah Anai Tak Bisa Dilewati
-
6 Mobil Bekas 50 Jutaan Cocok untuk Milenial, Bodi Stylish Tak Repot Perawatan