SuaraRiau.id - Pertanyaan masyarakat kemana Partai Golkar berlabuh di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Siak akhirnya terjawab sudah.
Melalui Surat Keputusan (SK) nomor: Skep.787/DPP/Golkar/VII/2024, Ketua Umum Airlangga Hartarto menunjuk pasangan Afni dan Syamsurizal untuk maju sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Siak pada Pilkada serentak 2024.
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golongan Karya, Ahmad Doli Kurnia menyampaikan DPP Partai Golkar sudah memutuskan bahwa Afni sebagai calon Bupati Siak dengan pendampingnya, Syamsurizal menjadi calon Wakil Bupati Siak.
"Keputusan ini, sesuai dengan ketentuan organisasi dan peraturan perundang undangan yang berlaku," kata Ahmad Doli Kurnia.
Baca Juga: Jadi Timses di Pilkada 2024, RT dan RW Pekanbaru Bakal Diberhentikan
Untuk itu, tambahnya, menugaskan DPD II Partai Golkar Siak untuk mendaftarkan pasangan calon yang sudah ditetapkan ke KPU Siak sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.
"Keputusan ini bersifat final, dan mengikat bagi seluruh jajaran pengurus, fungsionaris, kader dan anggota Partai Golkar," tegasnya.
Sementara itu, Ketua DPD II Partai Golkar Siak Indra Gunawan mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti keputusan DPP dalam menghadapi Pilkada 2024 yang digelar November mendatang.
Disampaikan Indra, Golkar Siak solid untuk memangkan pasangan calon bupati dan wakil bupati Siak yang sudah ditetapkan oleh DPP Partai Golkar.
"Kami akan solid memberikan dukungan sesuai nama pasangan yang ditetapkan DPP, menjadi Calon Bupati dan Colon Wakil Bupati dari Partai Golkar," ujarnya.
Baca Juga: Pilkada Siak, Pengamat Beberkan 'Adu Mekanik' Alfedri dengan Kandidat Lain
Ditambahkan Indra, dengan kekuatan Golkar hari ini diyakini akan lebih siap dan mantap untuk menghadapi Pilkada 2024.
"Dengan kondisi Golkar Siak hari ini kita lebih optimis menghadapi Pilkada serentak ke depan," sebutnya.
Selain itu, lanjut Indra, ia berharap doa dan dukungan dari masyarakat Siak dalam menjemput perubahan menju Siak lebih maju lagi.
"Mohon doa dan dukungan dari masyarakat Siak agar perjuangan ini diberi kemudahan oleh Allah SWT," tuturnya.
Kontributor : Alfat Handri
Berita Terkait
-
Ada Pengajian Taubat Nasuha hingga Sufi Muda, Kejagung Identifikasi Aliran Berbahaya Jelang Pilkada
-
Sebulan Purnatugas, Berapa Gaji Pensiun Jokowi yang Kini Sudah Sibuk Cawe-Cawe Pilkada?
-
Telah Kantongi SK Kepengurusan Baru dari Kemenkum, Bahlil Santai Ladeni Gugatan Kader di PTUN
-
Resmi Terima SK Kepengurusan Golkar, Bahlil Pastikan Tak Ada Nama Jokowi dan Gibran
-
Diserahkan Langsung Menkum Supratman, Bahlil Terima SK Kepengurusan Partai Golkar Periode 2024-2029
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
Terkini
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir