SuaraRiau.id - Seorang pria asal Rumbai Jaya, Kecamatan Kempas, Indragiri Hilir nekat mengayuh sepeda ke Jakarta untuk bertemu dengan persiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto.
Melalui sebuah video singkat berdurasi 22 detik yang diunggah oleh akun media social @txtdrriau, Kamis (27/6/2024), pria ini menunjukkan sepedanya yang dihiasi bendera merah putih.
Pria paruh baya ini mengaku hendak menyampaikan aspirasi dari daerahnya, agar mendapat perhatian yang lebih baik dari pemerintah, terutama pemerintahan di masa kepemimpinan Prabowo mendatang.
Dalam video viral tersebut, ia juga meminta agar masyarakat turut mendoakannya agar berhasil bertemu dengan Prabowo nantinya di Jakarta.
Pada sepedanya, tertulis "Dari Tembilahan Mau Ketemu Prabowo" dalam selembar kain putih. Tulisan itu dipasang di bagian belakang sepedanya. Kain putih tersebut juga menutupi tas berwarna hitam.
Di atas tulisan itu, berdiri sebuah tiang yang menyangga bendera merah putih yang dengan bangganya ia tunjukkan.
Sementara itu, laki-laki ini hanya mengenakan kaos berlengan pendek dan celana jenas selutut serta sandal jepit saat mengayuh sepedanya.
Unggahan ini lantas menuai beragam komentar. Banyak komentar dukungan dari warganet, salah satunya disampaikan oleh @jef***.
"Semoga bapak ini bisa bertemu bapak prabowo,, dan di izinkan pak tedy.." tulisnya di kolom komentar.
Baca Juga: Sopir Truk Ngaku Solar Dicuri saat Istirahat di Rest Area Tol Pekanbaru-Dumai
"Semoga berhasil pak niat baik nya," timpal @rah***.
Namun, tak sedikit juga yang skeptis dengan aksi pria dari Rumbai Jaya ini. Salah satunya disampaikan oleh @daf***.
"Jgn pak ntar di dorong mayor tedy," ujarnya.
"Gak usah lagi pak. Sia2 aja nnti. Balek2 lagi pak. Masih bnyak kerjaan di Riau," imbuh @ale***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
Usai Resmikan Sekolah Rakyat, Prabowo Lanjutkan Kunjungan ke Balikpapan dan IKN
-
Prabowo ke Siswa Sekolah Rakyat: Bukan Salah Orang Tuamu, Memang Negara Belum Mampu Beri Terbaik
-
Tiba di Banjarbaru, Prabowo Bakal Resmikan 166 Sekolah Rakyat
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Klaim Air Sinkhole di Sumbar Bisa Menyembuhkan, Ternyata Mengandung Bakteri E-Coli
-
5 HP Snapdragon 680 Harga 2 Jutaan, Kamera Jernih dan RAM Besar
-
4 City Car Toyota Bekas untuk Wanita atau Orang Tua: Irit dan Bertenaga!
-
Make Up Artist asal Duri Tewas Kecelakaan di Tol Pekanbaru-Dumai
-
4 Mobil Kecil Suzuki Bekas untuk Harian Wanita, Serba Efisien dan Tangguh