SuaraRiau.id - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMP Negeri di Pekanbaru dibuka secara online pada hari Rabu (26/6/2024). Calon siswa mengakses laman https://ppdbpekanbaru.id.
Dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Pekanbaru, Abdul Jamal mengungkapkan jika pada hari pertama proses PPDB online tersebut berjalan lancar. Terbukti, ribuan peserta didik telah terdaftar.
"Pada hari pertama proses pendaftaran siswa SMP melalui PPDB berjalan lancar. Tidak ada kendala dengan website kita," katanya, Kamis (27/6/2024).
Jamal menyebut tidak ada permasalahan dengan sistem PPDB yang disiapkan. Menurutnya, hingga siang kemarin terpantau sudah 5.836 peserta.
Dari jalur zonasi 4.735 orang, afirmasi 451 orang, pindahan orangtua 108 orang dan prestasi 400 orang.
Ia mengimbau, bagi orangtua atau wali yang terkendala dengan pendaftaran online bisa langsung datang ke sekolah tujuan. Mereka bisa konsultasi dan pendampingan untuk pendaftaran PPDB.
Untuk diketahui, PPDB tingkat SMP Negeri dibuka dari tanggal 26 sampai 29 Juni mendatang. Kemudian untuk hasil seleksi administrasi diumumkan tanggal 2 Juli dan pendaftaran ulang tanggal 2 sampai 4 Juli.
Berita Terkait
-
BMKG Rilis Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Sejumlah Kota, dari Pekanbaru Hingga Banten
-
Sekjen PDIP Hasto Lari Pagi di Pekanbaru, Tekankan Pentingnya Kesehatan dan Semangati Anak Muda
-
Bikin Polri Tercoreng: Bripka A Polisi di Riau, Ternyata Otak Jaringan Sabu 1 Kg
-
Kronologis Intimidasi Suporter Terhadap Pelatih PSPS Pekanbaru dan Kurniawan Dwi Yulianto
-
Kurniawan Dwi Yulianto Diintimidasi Suporter, APSSI Pasang Badan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
5 City Car Bekas di Bawah 50 Juta: Gesit di Jalan Sempit, Terbaik buat Warga Kota
-
Ajudan Sekwan DPRD Pekanbaru Terseret Korupsi, 38 Stempel Jadi Bukti
-
5 Mobil Bekas 50 Jutaan Paling Dicari, Tangguh dan Ekonomis untuk Harian
-
5 Mobil Bekas Tahan Banting 100 Jutaan, Keluarga Nyaman di Segala Medan
-
Tiga Pemain Baru Resmi Perkuat PSPS Pekanbaru, Berikut Nama-namanya