SuaraRiau.id - Pemerintah setempat akhirnya merespons keluhan warga terkait kerusakan Jalan Bangau Sakti, Kota Pekanbaru. Kerusakan yang terjadi dianggap sudah cukup parah dan tak kunjung diperbaiki.
Saat ini, jalan yang terletak tepat di samping Universitas Riau (Unri) ini tengah dalam proses perbaikan. Hal ini ditunjukkan dalam unggahan di akun media sosial @brosispku pada Rabu 26 Juni 2024.
Titik perbaikan berada tepat di depan minimarket tak jauh dari jalan masuk melalui Jalan Naga Sakti.
Perbaikan jalan ini menyebabkan arus lalu lintas di Jalan Bangau Sakti harus dialihkan ke Jalan Merpati Sakti, karena akses jalan yang ditutup.
Pada unggahan akun media sosial ini, tampak sudah dilakukan penggalian sebelum dilakukan penimbunan ulang jalanan.
Meski sudah ada tanda peringatan di ujung jalan, tak sedikit pengendara yang tetap memaksa masuk ke jalan ini. Namun, mereka harus berbalik arah lantaran jalan yang tak bisa dilalui.
Unggahan ini mendapat banyak perhatian dari warganet. Pasalnya, keluhan terkait rusaknya jalan ini sudah lama disampaikan masyarakat.
Salah satu komentar disampaikan oleh warganet dengan akun @mey*** yang mengaku kerap "berteriak" di media sosial.
"Akhirnyaaaa ga sia sia aku bantu teriak teriak di medsos ini, ini jalan luar biasa loh.. ada sungai ijo tengah tengah.. saking BESAR LUBANG nya," tulis @mey***.
Baca Juga: Pelaku Pungli Modus Uang Ronda Masih Berkeliaran di Pekanbaru
"Padahal jln. Bangau Sakti adalah satu² nya jln. alternatif utk mengurangi kemacetan parah di Panam.. Semestinya jln Bangau Sakti diperlebar dan minus ganti rugi karena sblh kiri jalan tanah negara juga..." timpal @mac***.
"Bersyukurlah dlu udah ada niat perbaikan, jangan minta lebih di pemerintahan sekarang, udah Alhamdulillah kalau di perbaiki, kalau dah bagus tugas warga sana lagi untuk merawat jangan buang sampah ke parit2nya," imbuh @aji***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
30 Tahun Menanti, Jalan Rusak di Karet Tengsin Akhirnya Mulus dalam Sebulan
-
Tangannya Patah, Kesaksian Warga Soal Korban Terbaru Lubang 'Maut' di Jalan Raya Parung
-
BMKG Rilis Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Sejumlah Kota, dari Pekanbaru Hingga Banten
-
Jelang Nataru 2025, Organda Soroti Jalan Rusak hingga Solar Langka
-
Sekjen PDIP Hasto Lari Pagi di Pekanbaru, Tekankan Pentingnya Kesehatan dan Semangati Anak Muda
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Percepat Pemulihan Pascabencana, Pembangunan Huntara Dimulai 24 Desember 2025
-
5 City Car Bekas di Bawah 50 Juta: Gesit di Jalan Sempit, Terbaik buat Warga Kota
-
Ajudan Sekwan DPRD Pekanbaru Terseret Korupsi, 38 Stempel Jadi Bukti
-
5 Mobil Bekas 50 Jutaan Paling Dicari, Tangguh dan Ekonomis untuk Harian
-
5 Mobil Bekas Tahan Banting 100 Jutaan, Keluarga Nyaman di Segala Medan