SuaraRiau.id - Seorang ibu rumah tangga (IRT) berinisial TN (43) di Kecamatan Rumbai Timur, Pekanbaru tewas di tangan selingkuhannya, FA alias Fajri (34).
IRT tersebut dihantam menggunakan sebatang papan usai terlibat cekcok. Korban yang sempat mendapatkan perawatan di rumah sakit akhirnya meninggal dunia.
Kapolsek Rumbai AKP Sardianto menyatakan pelaku punya hubungan gelap dengan korban cukup lama hingga punya anak berusia 12 tahun.
"Insiden bermula ketika korban mendatangi rumah pelaku untuk memberitahukan bahwa anak mereka sedang sakit. Namun, pelaku justru mengusir korban dan meminta agar tidak mengurusinya lagi," jelasnya, Kamis (6/6/2024).
Sardianto menuturkan meski diusir, korban tetap masuk ke dalam rumah pelaku. Hal ini membuat pelaku meradang hingga memecahkan pot bunga di depan rumah agar korban pergi.
Merasa tidak dihormati, pelaku mengambil sebilah papan kemudian mengejar korban dan memukulkan papan ke bagian belakang kepala korban hingga korban terjatuh dan tak sadarkan diri.
"Saat itu adik ipar pelaku sempat menolong korban, dan langsung mencari mobil ambulans serta membawanya ke rumah sakit umum. Sementara pelaku langsung kabur ke rumah keluarganya di Kubang," terang Kapolsek.
Korban yang sempat menjalani perawatan selama tiga hari di RSUD Arifin Achmad Pekanbaru akhirnya meninggal dunia.
Suami korban kemudian melaporkan peristiwa ini ke Mapolsek Rumbai, dan pelaku berhasil ditangkap di Jalan Kubang Raya, Siak Hulu, Kampar, pada Senin (3/6/2024) malam.
Baca Juga: Ada 42 Perusahaan Buka Lowongan Kerja di Job Fair Pekanbaru
Kepada polisi, suami korban mengaku sebelumnya telah mengingatkan agar korban tidak berhubungan atau menemui pelaku lagi, namun korban tetap berhubungan dengan pelaku.
Berita Terkait
-
Kisah Ibu Cholifah: Dari Warung Sederhana, Percaya Diri Bantu Ekonomi Keluarga
-
Tak Keluar Rumah, Tetap Berpenghasilan: Cara Ibu Rumah Tangga Jadi Mandiri Finansial
-
6 Pensil Alis Murah Mulai Rp13 Ribuan, Ramah Budget untuk Ibu Rumah Tangga!
-
Hadiri Premier Film Penerbangan Terakhir, Bella Damaika Mantan Selingkuhan Pilot Tuai Hujatan
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda
-
Wanita Tabrak Petugas Marka Jalan hingga Tewas di Pekanbaru Ditangkap
-
Sejak Diluncurkan pada 2020, Kini BRI Telah Jangkau 5.245 Desa BRILiaN
-
Butuh Pasokan Listrik Sementara? Ajukan ke PLN Mobile, Lebih Mudah dan Aman
-
Pilih Mobil Bekas Avanza atau Ertiga? Kabin Luas, Biaya Perawatan Terjangkau