SuaraRiau.id - Cekcok antara juru parkir (jukir) dengan pengendara di Jalan Belimbing, Kecamatan Marpoyan Damai Pekanbaru, Minggu (28/4/2024) ternyata berbuntut panjang.
Tukang parkir tersebut akhirnya dipecat setelah UPT Perparkiran Dinas Perhubungan Pekanbaru berkoordinasi dengan pihak perusahaan penyedia jasa parkir.
"Kami tindak setelah mendapat laporan dari masyarakat. Tim dari UPT sudah turun ke lapangan melakukan pengecekan," terang Kepala UPT Perparkiran Dinas Perhubungan Pekanbaru Radinal Munandar, Senin (29/4)
Radinal menyampaikan, pihaknya mendapat laporan terkait oknum petugas parkir itu lantaran tak memberikan pelayanan dengan baik kepada pengendara yang menggunakan jasanya.
Tim UPT pun langsung turun ke lapangan untuk melakukan pengecekan usai mendapatkan laporan tersebut.
"Jukir yang bermasalah sudah dipecat dan digantikan yang baru," ungkapnya.
Radinal juga memberikan imbauan kepada juru parkir agar memahami tupoksinya dengan memberikan pelayanan secara baik kepada pengendara. Tak hanya itu, tukang parkir harus melengkapi atribut saat sedang bertugas seperti rompi, tanda pengenal, hingga karcis parkir.
Diketahui, seorang juru parkir minimarket Jalan Belimbing Kecamatan Marpoyan Damai memaksa pengendara untuk membayar parkir hingga mengancamnya. Peristiwa ini kemudian viral di media sosial.
Dalam unggahan akun Instagram, dinarasikan bahwa pengendara berhenti jauh dari samping Alfamart, Jalan Belimbing. Pengendara berhenti bersama anak semantara istrinya pergi ambil uang di ATM dalam Alfamart.
Namun, juru parkir memanggil pengendara untuk parkir. Pengendara lalu menyampaikan bahwa dirinya tidak ingin parkir karena hanya ambil uang saja.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Sudah Diminta Pramono Bereskan Parkir Liar di Jakarta Tapi Belum Gerak, Kasatpol PP: Nanti...
-
Pramono Minta Satpol PP Berantas Parkir Liar di Tanah Abang: Itu Tugasnya, Bukan Bubarkan Orang Demo
-
Heboh Napi Dugem dan Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Komisi XIII DPR: Usut Tuntas!
-
Kisah Unik yang Bikin Heran, Tukang Parkir Kena Tilang Elektronik Gegara Tak Pakai Helm
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
Tag
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Santai Berhadiah, Link DANA Kaget Gratis Hari Ini Bernilai Rp250 Ribu
-
Polisi Kembali Tangkap Para Debt Collector Ngamuk Rusak Mobil di Polsek Bukitraya
-
Dua Amplop DANA Kaget Hari Ini, Cek Segera Biar Bikin Minggumu Ceria
-
Pemotor Terjatuh dari Flyover SKA Pekanbaru, Kejadian Terekam CCTV
-
3 Amplop DANA Kaget Gratis Khusus Buatmu, Kejutan Menunggu!