SuaraRiau.id - Jalan Lintas Tengah di kawasan Bukit Betabuh, Kuansing sudah bisa dilalui meski dengan sistem buka tutup, Senin (19/2/2024).
Sebelumnya Jalan Nasional yang terletak di Desa Kasang Kecamatan Kuantan Mudik ini mengalami longsor pada Minggu (18/2/2024).
"Tapi untuk mobil untuk truk menengah ke bawah aja bisa lewat," ujar Kepala Pelaksana Jalan Nasional (PJN) Wilayah Riau II, Herizon Menjelang, Senin (19/2/2024).
Saat ini alat berat masih terus berupaya agar jalan lintas Riau-Sumatera Barat bisa dilalui dua arah seperti biasa.
Pihak PJN Riau Wilayah II pun akan menimbun badan jalan menggunakan agregat.
"Untuk jangka pendek, jalan ditimbun dengan agregat. Mudah-mudahan dua hari sudah clear," sebutnya.
Amblasnya turap tebing penahan badan jalan yang menghubungkan dua provinsi tersebut telah menggerus separuh badan jalan.
Herizon mengungkapkan jika panjang jalan lintas yang mengalami lonsor sepanjang 20 meter. Hal itu bertambah parah, di bawah badan jalan yang.amblas terdapat saluran air.
"Curah hujan yang tinggi memang jadi masalah. Tapi penyebab utamanya karena dibawah ada saluran air. Inilah menyebabkan tergerusnya badan jalan hingga terjadinya longsor. Bahkan turap pun amblas penahan jalan pun ikut amblas," terangnya.
PJN Riau mengaku sudah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan dan Polres setempat guna pengalihan arus jalan longsor melalui jalur lain agar truk bermuatan besar tak melewati jalan ini sementara waktu.
"Ada beberapa jalur lintas bisa dilalui truk. Polres dan Dishub sudah melakukan pengalihan arus," tegas Herizon.
Berita Terkait
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Banjir dan Longsor Lumpuhkan Kehidupan Anak di Tapanuli Tengah
-
Logistik Aceh Kembali Bernapas: Jembatan Bailey Krueng Tingkeum Resmi Difungsikan
-
Akses Jalan Nasional Aceh Mulai Normal, Kementerian PU Kebut Pemulihan Pascabanjir dan Longsor
-
Jadi Wilayah Paling Terdampak, Bantuan Akhirnya Tembus Dusun Pantai Tinjau Aceh Tamiang
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
5 Mobil Bekas dengan Ground Clearance Tinggi: Aman Banjir, Bandel buat Touring
-
Arus Lalu Lintas Jalintim Inhil Kembali Normal Pasca Pipa Gas Meledak
-
Kronologi Pipa Gas Meledak di Indragiri Hilir Sebabkan 10 Warga Terluka
-
4 Mobil SUV Bekas 5 Seater, Futuristik dengan Fitur Modern dan Efisien
-
4 Motor Matic Stylish untuk Wanita, Fungsional dan Praktis Dipakai Harian