SuaraRiau.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Karet, Kecamatan Pekanbaru Kota, Pekanbaru pada Sabtu (3/2/2024) sekitar pukul 11.15 WIB.
Dalam tabrakan beruntun itu, dua warga meninggal dunia serta beberapa orang lainnya mengalami luka berat dan luka ringan.
"Dua orang dilaporkan meninggal dunia dengan nama VPA (8) serta satu orang dewasa yang identitasnya belum diketahui," ujar Kasatlantas Polresta Pekanbaru, Kompol Alvin Agung Wibawa dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com.
Lebih lanjut, Kompol Alvin juga menjelaskan beberapa orang lainnya dan ada anak masih kecil ikut menjadi korban pada insiden ini.
Di antaranya Aisyah Naifa (4) mengalami luka berat, korban bernama Sanum Khaira (2) menderita luka berat, Alfatih (6) luka ringan, Rafafar (4) luka ringan serta satu orang identitasnya belum diketahui juga mengalami luka berat.
"Ke semua korban dilarikan ke RS untuk mendapatkan perawatan intensif," ujar Kasatlantas.
Kompol Alvin menjelaskan sebelum sopir Xpander, Randi Mahesa (28) menabrak warga, minibus bergerak di Jalan Karet datang dari arah selatan menuju ke utara.
Sesampainya di depan lokasi kejadian, mobil bergerak melebar ke arah berlawanan ke kanan hingga kemudian bertabrakan dengan pengendara di depan, motor, sepeda dan pejalan kaki.
"Saat ini kita sedang melakukan pemeriksaan kepada pengemudi mobil. Untuk hasil narkoba dia negara, saat ini tes apakah dia mabuk," sebut Alvin.
Sopir diduga mabuk
Pengemudi mobil Xpander diduga dalam pengaruh alkohol menabrak pejalan kaki dan pengendara hingga tewas.
"Pengemudi diduga mabuk, bawa mobil kencang hingga menabrak anak-anak," ujar saksi mata, Yuni.
Selain menabrak anak-anak yang ada di Jalan Karet, mobil tersebut juga menabrak sepeda motor yang terparkir di bahu jalan.
Berita Terkait
-
Sopir Pajero Mabuk Seret Honda Scopy Ratusan Meter di Tangerang, Endingnya Tak Terduga
-
Cedera di Mandalika, Marc Marquez Absen di Dua Seri MotoGP Sekaligus
-
Diantar Denny Sumargo, Ini 5 Momen Penting Pertemuan Nadya Almira dan Korban Kecelakaannya
-
Detik-detik Mencekam di Daan Mogot: Pemotor Oleng, Terjatuh, Lalu Tewas Terlindas Truk Boks
-
Tewas Terlindas Truk, Begini Pemicu Kecelakaan Tragis Pemotor Lansia di Daan Mogot Jakbar
Terpopuler
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 Oktober 2025, Banjir Ribuan Gems dan Kesempatan Klaim Ballon d'Or
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
Pilihan
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
-
Profil PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP): Emiten Resmi Dicaplok ASII
Terkini
-
Ide Prompt Gemini AI Foto Keluarga Versi Anime yang Artistik, Hasilnya Bikin Kaget!
-
18 Prompt Gemini AI Foto Sendiri Terpopuler, Hasil Realistis Makin Dramatis
-
Kata BPN Pekanbaru usai Dituding Terima Gratifikasi dan Sebagai Mafia Tanah
-
5 Prompt Gemini AI Foto Konser yang Meriah, Gemerlap Panggung Realistis
-
9 Contoh Prompt Gemini AI Foto Tempat Wisata Terkenal di Dunia