SuaraRiau.id - Ustaz Abdul Somad (UAS) membagikan kenangan Rizal Ramli dalam sebuah unggahan di Instagram, Kamis (4/1/2024). Unggahan ini disertai dengan tangkapan layar sebuah berita yang tayang pada 28 Maret 2018 lalu.
UAS menyampaikan, meski dirinya belum pernah berjumpa secara langsung dengan Mantan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan dan Industri Indonesia 2000-2001 ini, dirinya sangat mengagumi sosok mendiang Rizal Ramli.
Sang Ustaz juga mengaku kerap kali menonton unggahan-unggahan video dari Rizal Ramli.
Menurut UAS, video-video tersebut sarat pengetahuan dan disampaikan dengan berani. Keberanian Rizal Ramli dalam mengkritisi berbagai permasalahan ekonomi ini diapresiasi oleh pendakwah asal Riau ini.
"Ternyata, beliau sampai pada tingkat kesadaran, bahwa beliau akan menghadap Allah. Takut tak memperlambat kematian, berani pun tak mempercepat maut," tutur UAS di kolom caption.
UAS juga memuji keberanian Rizal Ramli dalam menyampaikan kebenaran, meski menuai kepahitan. UAS juga mendoakan agar Menteri di era Abdurahman Wahid ini diampuni segala kekhilafannya.
"Semoga Allah mengampuni segala khilaf dan salahnya. Menempatkannya di tempat yang terbaik," imbuh UAS.
Banyak warganet yang berpendapat sama dengan UAS tentang Rizal Ramli di kolom komentar. Salah satunya disampaikan @bar***.
"Bernyali Jujur cerdas militan, semoga Allah menempatkan beliau bersama dg orang-orang pilihan Nya.. Aamiin," tulisnya di kolom komentar.
"katakan yg hak meskipun pahit...Aamiin..husnul khotimah.." timpal @ela***.
"Banyak yang pintar, punya pengaruh tapi tidak banyak yang berani. Alm salah satu yang berani itu," imbuh @kul***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
Cek Fakta: Ustaz Abdul Somad ke Menag Yaqut: Anda Menteri Agama Umat Islam atau Vatikan
-
Adu Sanad Ilmu Agama Islam UAS vs Kiai Imad, 2 Ulama yang Bertikai karena Nasab Habib
-
Saling Serang UAS vs Kiai Imad Soal Nasab Habib, Sampai Keluar Tuduhan Miring
-
Pesan Menohok UAS untuk Rhoma Irama cs yang Menolak Habib: Lihat Nanti 20 Tahun Lagi
-
Momen Adik Syahrini Akrab Temani Reino Barack Olahraga Jadi Omongan, Memangnya Ipar Boleh Berdekatan?
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
Terkini
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir
-
Kapolres Siak Sampaikan Pesan Pilkada Damai di Gereja HKBP Zamrud-Dayun
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja