SuaraRiau.id - Perumahan Witayu Pekanbaru yang terletak di Jalan Gotong Royong, Kelurahan Sri Meranti kembali terendam banjir. Ketinggian air mencapai 1,5 meter.
Sudah tiga pekan, banjir merendam 150 rumah yang ada di perumahan tersebut. Akibatnya, warga terpaksa mengungsi untuk sementara.
“Banjir terjadi sudah tiga minggu, warga terdampak banjir ada lebih dari 150 KK,” kata Ketua RT 03 Perumahan Witayu, Arman dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Jumat (5/1/2024).
Dia menjelaskan jika banjir di perumahannya itu sudah sering terjadi sejak lima tahun terakhir.
Arman pun meminta pemerintah untuk membuat bendungan untuk menghalangi banjir merendam pemukiman masyarakat.
“Kami berharap pemerintah membuatkan bendungan atau turap,” ungkapnya.
Sebagian warga Perumahan Witayu mengungsi di tenda darurat. Sementara itu, untuk transportasi hanya bisa menggunakan perahu karet untuk mengangkut barang.
Pemkot dirikan tenda
Diketahui, Pemkot Pekanbaru mendirikan 4 tenda pengungsian untuk korban banjir di tiga kecamatan yang terdampak banjir.
Tenda didirikan di Kecamatan Lima Puluh, Kecamatan Rumbai dan Kecamatan Rumbai Timur.
Kepala Dinas Sosial Pekanbaru Idrus mengatakan jika tenda pengungsian dibangun BPBD setempat.
Selain mendirikan tenda, Dinas Sosial juga menyerahkan bantuan makanan kepada 170 KK yang terdampak banjir di tiga kecamatan tersebut.
Idrus berharap, bantuan makanan dan tenda pengungsian yang didirikan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir.
Berita Terkait
-
Badai Bert Lumpuhkan Irlandia dan Inggris: Ribuan Rumah Tanpa Listrik, Transportasi Lumpuh
-
Banjir Bandang Spanyol 226 Jiwa Melayang, Ekonomi Terpuruk Rp342 Triliun
-
Pj Gubernur Jakarta Ungkap Cerita Gibran Dadakan Blusukan ke Lokasi Banjir Rob: Meski Air Mulai Kering, Beliau...
-
Tinggal di Komplek Elit, Depan Rumah Fateh Halilintar Tetap Kebanjiran
-
Banjir Rob Rendam Pemukiman di Muara Angke
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya