SuaraRiau.id - Pembebasan lahan pembangunan flyover Simpang Panam Pekanbaru akan dimulai pada tahun 2024 ini. Pemprov Riau menganggarkan Rp70 miliar untuk pembebasan lahan pembangunan jembatan layang tersebut.
"Tahun ini kami anggarkan untuk pembebasan lahannya, tapi belum semuanya, karena anggarannya cukup besar Rp70 miliar," ujar Kadis PUPR-PKPP Riau, Arief Setiawan, Kamis (4/1/2024).
Sementara untuk pembangunan flyover, ditargetkan baru akan mulai dilaksanakan pada 2025 mendatang. Namun untuk pembangunan fisik jembatan layang tersebut sepenuhnya menjadi tanggungjawab Kementerian PUPR.
"Termasuk DED nya juga kawan-kawan di kementerian yang mengerjakan," ujarnya.
Arief juga menjelaskan jika sesuai rencana, flyover simpang ini akan dibangun lurus dari Jalan HR Soebrantas ke arah Bangkinang, bukan dari Jalan Garuda Sakti atau Kubang Raya. Perhitungan sementara lahan yang terkena dampak ini sepanjang 200 meter arah ke panam.
Dia berharap dengan pembangunan flyover ini ke depan dapat mengurai kemacetan di persimpangan tersebut. Sebab Simpang Panam menjadi persimpangan yang pada kendaraan dan selalu terjadi kemacetan, khususnya yang dari arah Garuda Sakti menuju ke Jalan HR Soebrantas.
"Nanti kalau ada flyover akan ada pengaturan lalu lintas, kita harapkan tidak ada lagi kemacetan di Simpang Panam," tegas Arief.
Berita Terkait
-
Taqy Malik Akui Tak Jalani Kewajiban Sebagai Pembeli Lahan: Saya Gak Sanggup Bayar
-
Ikuti Putusan Pengadilan, Taqy Malik Akhirnya Serahkan 7 Kavling ke Pemiliknya
-
Sherel Thalib Dukung Taqy Malik di Kasus Sengketa Tanah, Netizen Minta Jangan Playing Victim
-
Dalem Banget, Sunan Kalijaga Sindir Taqy Malik Soal Donasi Masjid: Gua Gak Jualan Agama
-
Belum Lunasi Pembayaran Pembelian Lahan, Taqy Malik Disentil Pakai Kisah Sahabat Nabi Muhammad
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
5 Daftar Mobil Bekas Diesel 4x4 Populer di Indonesia, Bandel untuk Segala Medan
-
3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Komunitas Anak Muda: Kabin Luas, Irit dan Fungsional
-
5 Mobil Bekas Murah Andalan Toyota, Pilihan Ekonomis Keluarga Indonesia
-
Dukung Sektor Agribisnis, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan Rp5,2 Triliun bagi SSMS
-
Mengapa Tengku Buang Asmara dari Siak Tak Terpilih Jadi Pahlawan Nasional?