SuaraRiau.id - Seorang karyawan pabrik kelapa sawit di Indragiri Hulu ditemukan tewas dalam mesin sterilizer (rebusan) kelapa sawit pada Senin (25/12/2023) sekitar pukul 03.00 WIB.
Korban bernama Welki (42) merupakan karyawan Pabrik Agro Sejahtera PT RAU. Warga Peranap ini meninggal dunia dalam kondisi luka bakar dan kaki tidak utuh.
Ps Kasubsi Penmas Polres Indragiri Hulu, Aipda Misran mengungkapkan kronologi kasus kecelakaan kerja tersebut.
"Hari Minggu (24/12/2023) pukul 19.00 WIB, korban masuk kerja bersama rekan rekannya shift malam dan 1 orang rekan kerja korban yang bekerja sebagai operator loading rem tidak masuk kerja," katanya kepada awak media.
Korban bekerja sendirian sebagai Operator Loading Rem mengatur pengisian buah kelapa sawit untuk dimasukkan ke dalam rebusan hingga Senin dini hari.
Salah seorang karyawan lain yang piket memberitahu ke mandornya jika tak ada suplay sawit yang masuk ke dalam rebusan.
"Kemudian mandor dan rekan lainnya mengecek ke lokasi loading rem di mana tempat korban bekerja. Namun korban tidak ditemukan dan posisi kompreyor loading rem tersebut dalam keadaan mati," tutur Misran.
Tak ditemukan di lokasi pencarian, mandor bersama rekan-rekan melakukan pencarian di seluruh areal pabrik PAS namun tidak ditemukan.
Selain pencarian di berbagai sudut pabrik, akhirnya korban ditemukan dalam rebusan kelapa sawit dalam kondisi mengenaskan.
Menurut Misran, karyawan yang menemukan Welki sempat menjerit melihat korban tewas.
Berita Terkait
-
Ini Cara Nawakara Tingkatkan Keamanan di Tempat Kerja
-
Jamin Keselamatan Pekerja, PP Presisi Catatkan Nol Kecelakaan Kerja
-
WNI Muhammad Rizharul Fakih Meninggal Terjepit Logam 2 Ton di Jepang
-
Meresahkan, Makam Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Diduga Jadi Ladang Syirik
-
Kebaikan Gadis Penjual Gorengan Nia Kurnia Sari sebelum Meninggal Terungkap: Real Bidadari Surga
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Pantang Kalah! Ini Potensi Bencana Timnas Indonesia U-17 Jika Kalah Lawan Yaman
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik April 2025
-
Kurs Rupiah Selangkah Lagi Rp17.000 per Dolar AS, Donald Trump Biang Keroknya
-
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kabar Pemkot Pekanbaru Beli Alphard di Tengah Janji Prioritaskan Masyarakat
-
Program UMKM EXPO(RT) dari BRI Jadi Andalan Unici Songket Silungkang untuk Perluas Bisnis
-
Pemudik Nyaman, Posko Mudik BUMN dari BRI Sediakan Cek Kesehatan Gratis Saat Arus Balik Lebaran 2025
-
Jalan Lintas Siak-Buton Banjir, Kendaraan Sulit Lewat
-
Sambut Arus Balik, Posko Mudik BUMN PNM di Balikpapan dan Padang Siap Layani Pemudik