SuaraRiau.id - Kasus Covid-19 belakangan melonjak di Malaysia dan Singapura. Bahkan virus corona varian baru tersebut sempat terdeteksi di Pekanbaru beberapa waktu lalu.
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun menyampaikan kepada pihaknya untuk waspadai penyebaran Covid-19. Apalagi momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) kali ini bersamaan dengan libur sekolah.
"Kami minta tetap waspada dan jaga kesehatan, kan bersamaan dengan libur sekolah," jelasnya.
Muflihun juga menyebut bahwa kasus Covid-19 memang cenderung melandai pasca pandemi beberapa waktu lalu. Masyarakat pun diajak jangan lengah sehingga harus tetap mengikuti protokol kesehatan mencegah Covid-19.
"Masyarakat bisa menggunakan masker dan menjaga jarak saat berada di keramaian," katanya.
Mereka harus tetap menjaga protokol kesehatan agar tidak tertular covid-19 saat berlibur di luar kota. Adanya penerapan protokol kesehatan sebagai langkah antisipasi agar ketika pulang muncul kasus Covid-19.
"Kita sarankan kepada masyarakat yang bepergian keluar kota saat ini tetap mengikuti protokol kesehatan," ujar Pj Wali Kota.
Muflihun juga mengingatkan agar masyarakat tetap menjaga situasi kondusif selama momen perayaan Natal dan Tahun Baru. Mereka bisa ikut menjaga agar tidak ada gangguan ketertiban umum.
Berita Terkait
-
Waspada Gejala Superflu di Indonesia, Benarkah Lebih Berbahaya dari COVID-19?
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Anggaran Daerah Dipotong, Menteri Tito Minta Pemda Tiru Jurus Sukses Sultan HB X di Era Covid
-
Korupsi Wastafel, Anggota DPRK Aceh Besar jadi Tersangka usai Polisi Dapat 'Restu' Muzakir Manaf
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Pembebasan Lahan untuk Flyover Garuda Sakti Pekanbaru Dimulai Tahun Ini
-
Harga Sawit Mitra Plasma Riau Mengalami Kenaikan, Ini Daftar Lengkapnya
-
5 Mobil Bekas Ternyaman untuk Penumpang Lansia, Fitur Keselamatan Lengkap
-
Dua Orang Meninggal dalam Kecelakaan Mobil Masuk Kanal di Pelalawan
-
5 Mobil Matic Bekas 50 Jutaan Mudah Dikendarai dan Bandel untuk Pemula