SuaraRiau.id - Kasus Covid-19 kembali dilaporkan merebak di negara tetangga, yakni Singapura maupun Malaysia. Riau merupakan wilayah terdekat dua negara tersebut.
Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI) Riau meminta masyarakat Riau untuk tidak khawatir dan panik dengan peningkatan Covid-19 di Singapura dan Malaysia.
"Masyarakat tidak perlu khawatir dan panik karena kondisi Covid-19 saat ini yang terjadi lebih ringan sehingga berbeda dengan yang dialami 2020," kata perwakilan PDPI Riau, Indra Yovi, Rabu (13/12/2023).
Menurutnya, beberapa hari lalu Kementerian Kesehatan dan Kementerian Pariwisata juga telah menegaskan bahwa kegiatan libur akhir tahun ini diharapkan berlibur dalam negeri saja.
Indra Yovi menyampaikan bahwa dalam beberapa minggu terakhir telah banyak informasi atau berita yang menyampaikan bahwa negara Malaysia dan Singapura sedang mengalami peningkatan kasus Covid-19.
"Harapannya kegiatan libur kali ini, diharapkan kita berlibur dalam negeri agar kita tidak terpapar lagi seperti yang meningkat di Singapura dan Malaysia," ucapnya.
Ia juga berpesan dan memberi imbauan kepada masyarakat agar jika ada mempunyai rencana libur keluar negeri, maka disarankan untuk menghindari tempat-tempat beresiko, seperti berisiko terhadap penyakit maupun kekacauan.
"Kalau bisa kita hindari berlibur di tempat tersebut, karena lebih banyak tempat wisata yang lebih baik di Indonesia," tegas Indra.
Terkait kondisi Covid-19 saat ini berbeda dengan yang dialami 2020, karena yang terjadi saat ini lebih ringan dan variannya omicron dengan Varian EG5.
kondisinya lebih baik dan tidak terlalu berat seperti kondisi tahun 2021 dengan varian Delta.
Berita Terkait
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Anggaran Daerah Dipotong, Menteri Tito Minta Pemda Tiru Jurus Sukses Sultan HB X di Era Covid
-
Korupsi Wastafel, Anggota DPRK Aceh Besar jadi Tersangka usai Polisi Dapat 'Restu' Muzakir Manaf
-
Indonesia Nomor 2 Dunia Kasus TBC, Menko PMK Minta Daerah Bertindak Seperti Pandemi!
-
Korupsi Wastafel Rp43,59 Miliar saat Pagebluk Covid-19, SMY Ditahan Polisi
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga
-
Demo Polemik Lahan TNTN Diwarnai 'Teror' SMS Blast dari Nomor Misterius
-
4 Mobil Lawas Ikonik Toyota, Desain Timeless Paling Dicari Penggemarnya
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia