SuaraRiau.id - Kepala Desa Kuala Patah Parang Indragiri Hilir, Dedy Suandi mengatakan kabel listrik sepanjang 2.250 meter di desanya hilang dicuri.
Dedy menjelaskan jika kabar hilangnya kabel PLN itu diketahui saat pihak desa bersama masyarakat saat akan melakukan pengecekan untuk pembersihan di lokasi pada Senin (30/10/2023).
Ternyata, setelah sampai di lokasi, kabel listrik yang sebelumnya sudah terpasang ternyata raib diambil orang tak bertanggung jawab.
“Yang hilang tersebut kabel milik PLN lokasinya di Sungai Tungku mengarah Sungai Perigi Desa Patah Parang,” katanya kepada Antara, Kamis (2/11/2023).
Dedy menjelaskan bahwa kabel PLN tersebut berlokasi di Sungai Tungku mengarah ke Sungai Perigi Kuala Patah Parang.
Jumlah yang hilang tiga jalur, satu jalurnya 750 meter kali 3 jalur sehingga jumlah keseluruhan 2.250 meter.
Dia menyebut jika sesuai pertemuan pihak desa bersama PLN pada Rabu 8 Oktober lalu akan dilakukan pengaliran listrik untuk penerangan di Desa Kuala Patah Parang, namun saat akan dilakukan pembersihan, kabel tersebut tak lagi ada di lokasi.
“Kabel PLN itu hilangnya dua kali. Pertama kita lapor ke pihak PLN dan akan diganti. Hilang yang kedua diketahui pas mau dibersihkan dengan total kehilangan sebanyak 2.250 meter,” jelas Dedy.
Dedy mengungkapkan bahwa pihaknya telah melaporkan kasus kehilangan tersebut kepada pihak kepolisian didampingi Kuasa Hukum Moh Arsyad pada Selasa (31/10/2023).
“Kami berharap bisa tau siapa pelakunya dan bisa jadi pelajaran untuk semua,” tegas dia. (Antara)
Berita Terkait
-
Mengenal Sosok Aklani: Kades Ini Viral Gegara Korupsi Ratusan Juta, Uangnya Buat Sewa LC
-
Profil Aklani, Kades Banten Nyawer LC Pakai Uang Korupsi Proyek Rp 925 Juta
-
Mengeluh APBD-P Bengkalis Belum Diteken Syamsuar, Para Kades Diminta Tetap Fokus Kerja
-
Jelang Akhir Jabatan, Gubernur Syamsuar Kumpulkan Kepala Desa se-Riau
-
Mayat Wanita Tanpa Identitas Mengapung di Sungai Indragiri, Ini Ciri-cirinya
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
4 Mobil Suzuki Bekas 70 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Awet Bertenaga
-
PNS PUPR Indragiri Hulu Ditangkap karena Terlibat Peredaran Sabu
-
Bea Cukai Gerebek Gudang di Pekanbaru, Temukan Rokok Ilegal Senilai Rp300 Miliar
-
Poco M8 Diklaim Punya Layar Lengkung Tahan Lama, Ini Spek Lengkapnya
-
Oppo Reno 15 Series Meluncur 8 Januari Besok, Ini Bocoran Spesifikasinya