SuaraRiau.id - Gubernur Riau Syamsuar pamit dengan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) usai melakukan Rapat koordinasi di Gedung Daerah Riau, Rabu (18/10/2023).
Sebelumnya, Syamsuar juga berpamitan dengan para pegawai lingkungan Pemprov Riau. Diketahui, mantan Bupati Siak itu mengundurkan diri karena akan maju sebagai calon anggota DPR RI.
Tak hanya pamit, Gubernur Syamsuar juga meminta maaf kepada para Forkopimda Riau yang hadir serta kepala daerah yang mengikuti rapat secara virtual.
"Sebagai manusia biasa, tentunya saya tidak terlepas dari kesalahan. Karena itu saya memohon maaf kepada para Forkopimda Riau dan kepala daerah di Riau. Rasanya patut saya pamit, karena pekan depan belum tentu ada rapat dengan Forkopimda Riau lagi," ucap Gubernur.
Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal yang hadir, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih terhadap Syamsuar. Ia juga menyampaikan bahwa selama kepemimpinannya, Syamsuar sukses membuat Riau maju.
"Atas nama kepolisian Daerah Polda Riau, kami mengucapkan terima kasih banyak atas dedikasi pak Syamsuar dalam membawa Riau lebih maju. Karena secara teori kriminologi, jika suatu daerah maju maka angka kejahatan juga akan menurun," sebut Irjen Iqbal.
Sementara itu, Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Dany Cakra menyatakan, meski baru bertugas 6 bulan di Riau, pihaknya bersama jajaran TNI Angkatan Darat mengapresiasi kinerja Gubernur Syamsuar selama ini.
"Kami bersama jajaran TNI Angkatan Darat mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada pak Gubernur Riau Syamsuar atas kinerjanya selama ini. Banyak kegiatan yang sudah kami kolaborasikan dan berjalan dengan baik," kata Dany Cakra.
Wakajati Riau, Hendrizal Husin dalam rapat itu juga menyampaikan jika para Forkopimda Riau selama ini dalam berkoordinasi di bawah kendali Gubernur Riau Syamsuar sudah cukup baik. Sehingga, jika ada permasalahan di daerah dapat segera diselesaikan.
"Tentunya hal-hal yang sudah baik terlaksana selama ini, kita harus dukung dan apresiasi," ucap dia.
Sebelumnya, Syamsuar mengajukan pengunduran diri dari jabatan Gubernur Riau ke DPRD Riau. Ia mengundurkan diri karena akan mencalonkan jadi anggota legislatif DPR RI.
Pada Kamis (5/10/2023), DPRD Riau menggelar sidang paripurna terkait pengunduran diri Syamsuar sebagai Gubernur Riau pada masa jabatan 2019-2024,
Rapat paripurna dipimpin Ketua DPRD Riau Yulisman dihadiri oleh Gubernur Riau Syamsuar, Sekda SF Hariyanto, Anggota DPRD Riau dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Forkopimda.
Wakil Ketua DPRD Riau Hardianto mengatakan bahwa surat pengunduran diri Syamsuar akan diteruskan kepada Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk ditindaklanjuti.
Sesuai aturan yang berlaku, karena Wakil Gubernur Riau Eddy Natar tidak mengundurkan diri, maka Eddy akan mengisi kekosongan jabatan Gubernur Riau sampai periode kepemimpinan Syamsuar-Edy berakhir.
Berita Terkait
-
Ultimatum Kabinet dan Forkopimda Jangan Korupsi! Prabowo Tegaskan Tak Segan Tindak Pejabat Korup
-
Banyak Kepala Daerah Ingin Dengarkan Arahan Langsung Prabowo, Kemendagri Segera Kumpulkan Forkopimda
-
Pilgub Riau: Syamsuar Berduet dengan Ulama Senior UAS, Ini Sosoknya
-
Sosok Dua Ustaz Bakal Bertarung di Pilgub Riau, Sama-sama Putra Kampar
-
Deretan Calon Gubernur Riau Sudah Temukan Duetnya di Pilkada 2024
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir