Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Rabu, 18 Oktober 2023 | 11:23 WIB
Senyum semringah Capres dan Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD sesaat setelah pengumuman dari Megawati Soekarnoputri, Rabu (18/10/2023). [Tangkap Layar / Youtube PDI Perjuangan]

SuaraRiau.id - Teka-teki siapa sosok berinisial M yang dikabarkan mendampingi Ganjar Pranowo di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang akhirnya terkuak.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan jika Menkopolhukam Mahfud MD merupakan calon wakil presiden (cawapres) pendamping calon presiden (capres) Ganjar Pranowo.

"Dengan mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim maka calon wakil presiden yang dipilih oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang akan mendampingi Bapak Ganjar pranowo adalah Bapak Profesor Doktor Mahfud MD," ucap Megawati di Kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023) pagi.

Mahfud MD nampak mengenakan batik hijau, sementara Ganjar Pranowo memakai kemeja hitam. Mereka terlihat duduk berdampingan.

Dalam pengumuman tersebut turut dihadiri para ketua umum partai pendukung, di antaranya Ketua Umum PPP Haji Muhammad Mardiono, Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) dan Ketua Umum Perindo Hary Tanoe.

Turut hadir juga Puan Maharani, Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo (TPNGP) Arsyar Rasyid, Sandiaga Uno Andika Perkasa dan Edi Pramono serta Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi.

Pasangan capres dan cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD dikabarkan akan melakukan deklarasi di Museum Arsip Nasional di Jakarta pada Rabu (18/10/2023) malam.

Sebelumnya, Mahfud MD akan jadi pendamping Ganjar menuai perbincangan usai Wakil Ketua Umum Partai Hanura Benny Rhamdani mengungkap sosok cawapres Ganjar Pranowo memiliki inisial M.

Meski Benny Rhamdani tak menyebut nama, namun beredar juga foto yang menampilkan Mahfud MD bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Foto tersebut memunculkan spekulasi publik jika inisial M yang dimaksud merupakan Mahfud MD dan ternyata benar jika pria yang menjabat sebagai Menkopolhukam tersebut menjadi pendamping Ganjar di Pilpres 2024.

Load More