SuaraRiau.id - Warga Desa Kompe Berangin Cerenti Kuansing dihebohkan dengan penemuan mayat pria bernama Arsyad (41) bersimbah darah pada Selasa (4/7/2023).
Plh Kasi Humas Polres Kuansing AKP Feri Wardy menyatakan bahwa jasad yang ditemukan di sekitar Jalan Pematang Sialang Dusun 3 Desa Kompe Berangin itu diduga merupakan korban pembunuhan.
"Sosok mayat berjenis kelamin laki-laki paruh baya yang diduga adalah korban pembunuhan," ungkap Feri.
AKP Feri mengungkap kronologi penemuan mayat tersebut bermula dari saksi bernama Nasrian yang pulang dari kebun. Di perjalanan pulang, saksi melihat korban tergeletak di tengah jalan dalam keadaan bersimbah darah.
Karna melihat kondisi korban bersimbah darah, saksi segera memberi tahu kepada keluarga korban bahwa kondisi korban tergeletak di tengah jalan dengan kondisi bersimbah darah.
Setelah itu saksi bersama keluarga korban melihat lagi kondisi Arsyad yang sehari-hari menjadi petani itu tergeletak di jalan.
Satreskrim Polres Kuansing masih mendalami dengan melakukan penyelidikan mengungkap penyebab pasti korban meninggal. Sementara korban Arsyad sudah dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan otopsi.
"Jenazah kini dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara di Pekanbaru guna dilakukan otopsi, " ujar Feri.
Berita Terkait
-
Petani Tembakau Ngadu ke #LaporMasWapres Terkait Rancangan Permenkes
-
Adu Pendidikan Melody vs Raffi Ahmad, Siapa Lebih Cocok Jadi Ikon Petani Milenial?
-
Beda Latar Belakang Melody Eks JKT48 vs Raffi Ahmad: Ada yang Disebut Tak Cocok Promosikan Petani Milenial
-
Gaji Petani Milenial Kementan Bikin Ngiler! Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
SGSP Dongkrak Pendapatan Petani Rembang, Kesejahteraan Masyarakat Meningkat
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
-
LIVE REPORT Kondisi SUGBK Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Bandara IKN Siap Sambut Penerbangan Komersial, Proyeksi 2026
Terkini
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu
-
Dirsamapta Polda Riau Apresiasi Polres Siak Terkait Kesiapan Pengamanan Pilkada
-
Liong Tjai Diburu Polda Riau Terkait Kasus Korupsi di Indragiri Hilir
-
Kapolres Siak Sampaikan Pesan Pilkada Damai di Gereja HKBP Zamrud-Dayun
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja