SuaraRiau.id - Idul Adha 1444 H atau lebaran haji tahun ini jatuh pada tanggal 29 Juni mendatang. Biasanya Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan bantuan sapi kurban ke berbagai daerah.
Terkait itu, Pemprov Riau melalui Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) sudah melakukan survei beberapa sapi ke sejumlah peternak.
Sapi-sapi tersebut nantinya akan dijadikan sebagai kandidat hewan kurban bantuan Presiden Jokowi pada 2023 ini.
"Ada 4 sapi sudah kita survei yang memenuhi syarat dijadikan alternatif sapi kurban bantu Presiden. Ke 4 sapi itu juga sudah kami ambil sampel untuk diperiksa kesehatannya," kata Kepala Dinas PKH Riau, Herman, Senin (28/5/2023).
Menurut Herman, saat melakukan survei sapi kurban Presiden, pihaknya juga didampingi Balai Veteriner (BVET) Bukittinggi, Sumatera Barat untuk pengambilan sampel.
Dia mengungkapkan jika empat sapi yang dijadikan sebagai kandidat sapi kurban Jokowi, di antaranya sapi jenis Brahman seberat 906 Kg milik peternak Franto Kukuh Sulahi Rio asal Indragiri Hulu (Inhu).
Kemudian, sapi jenis Limosin seberat 934 Kg miliki peternak Abdul Rohman asal Siak. Lalu, sapi jenis Brahman berat 662 Kg miliki peternak Abdul Rohman asal Siak. Terakhir sapi jenis Brahman berat 809 Kg milik BUMDes Jaya Makmur Lestari asal Kampar.
Lebih lanjut, Herman menyebut bahwa setelah hasil pemeriksaan sampel keluar dan 4 alternatif sapi kurban bantuan Presiden itu dinyatakan sehat, maka pihaknya akan melakukan koordinasi dengan tim seleksi sapi kurban bantu Presiden dari pusat.
"Setelah keluar sampel, baru kita komunikasikan ke tim pengadaan sapi bantuan Presiden. Nanti mereka yang memilih satu sapi dan nego langsung harga dengan peternak. Kemudian setelah dipilih, sapi tersebut akan dititip ke peternak dan diawasi oleh dokter hewan sampai hari H (Idul Adha)," terangnya.
"Bahkan nanti setelah hewan kurban bantu Presiden ini dipotong, dagingnya juga dibawa di labor diperiksa kembali untuk memastikan daging kurban itu benar-benar aman dikonsumsi," sambung Herman.
Berita Terkait
-
Jabatan Gubernur Syamsuar akan Berakhir, Tak Boleh Ada Rotasi Pejabat
-
Sejumlah PNS Pemprov Riau Diperiksa KPK Terkait Proyek Flyover Pekanbaru
-
Jangan Sembarang, Begini 7 Adab Menyembelih Hewan Kurban Menurut Para Ulama
-
Sapi Kurban dari Presiden Jokowi Hitam dan Besar, Harganya Rp 100 Juta
-
Harga Sapi Kurban di Agam Capai Rp 18 Juta, Ada yang Tembus Rp 28 Juta
Terpopuler
- 3 HP Murah RAM 12 GB dan Memori 256 GB Terbaik Mei 2025
- Yamaha Scorpio Z Terlahir Kembali: Harga Mulai Rp30 Juta, Mesin Seirit Supra X 125
- Dirumorkan Jadi WNI, Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp596 M Dibajak Belanda
- 5 Rekomendasi Sunscreen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Tetap Sehat dan Terlindungi
- Pengamat Bola Internasional Blak-blakan Kualitas Mees Hilgers di Belanda: Bek Bagus tapi Dia...
Pilihan
-
Kakang Rudianto dan Malik Risaldi Cetak Sejarah di Hadapan Bruno Fernandes
-
Mees Hilgers Lempar Senyum Kawanua Saat Tiba di TC Timnas Indonesia
-
Google News Showcase Resmi Hadir di Indonesia
-
9 Rekomendasi HP Rp 3 Jutaan Layar AMOLED Terbaik Mei 2025, Terang di Bawah Terik Matahari
-
Ray Dalio Diisukan Mundur dari Danantara, Ekonom Bocorkan Ada Masalah Serius
Terkini
-
Sekongkol 2 Pekerja Kebun Habisi Nyawa Majikan, Mayat Dibuang ke Sungai Indragiri
-
Puluhan Petani Kumpul di Indragiri Hulu, Bikin Pupuk Organik dari Limbah Sawit
-
5 Sosok Terjaring Seleksi Calon Sekda Riau, Siapa Lolos Uji Kompetensi?
-
7 Rekomendasi HP Samsung Rp1 Jutaan: Kamera Resolusi Tinggi, Baterai Tahan Berhari-hari
-
15 Ucapan Terbaik untuk Orang Berangkat Haji agar Diberi Kemudahan dan Keberkahan