SuaraRiau.id - Seorang pria di Kota Padang lakukan tindakan eksibisionisme di hadapan sejumlah mahasiswi yang tengah menunggu bus di Halte Trans Padang di depan Kantor Wali Kota Padang.
Aksi pamer kelamin pria inipun viral di media sosial dan dibagikan kembali oleh akun @memomedsos, Rabu (15/3/2023).
Belakangan, diketahui pelaku merupakan seorang oknum dosen di sebuah perguruan tinggi Kota Padang berinisial ZM.
Pada video unggahan tersebut, terlihat ZM yang mengendarai sepeda motor hitam berhenti di depan halte, dimana terdapat banyak mahasiswi tengah menunggu bus.
ZM lalu melakukan aksinya dengan membiarkan kancing celananya terbuka dan memamerkan kemaluannya sembari berpura-pura menelpon.
Sejumlah mahasiswi yang melihat aksi ZM lalu beramai-ramai meneriakinya, agar menghentikan aksi tak senonoh tersebut.
"Astaghfirullah. Pak celana terbuka tuh, Pak. Pergilah bapak lagi, pakailah celana bapak!" serunya.
Tak lama, ZM kembali menjalankan sepeda motornya dan meninggalkan lokasi kejadian.
Kapolsek Koto Tangah, Kota Padang, AKP Afrino mengonfirmasi bahwa ZM merupakan dosen sebuah universitas swasta dan pihaknya juga telah mengamankan ZM.
"Dia dosen di salah satu perguruan tinggi di Kota Padang. Benar (untuk fantasi). Kemungkinan ada kelainan. Mungkin juga karena ada penyakit," ujar Afrianto.
Atas tindakannya, ZM dijerat pasal 36 UU No. 44 Tahun 2007 tentang pornografi, jo pasal 281 KUHPidana.
Tindakan yang dilakukan ZM ini mendapat berbagai kecaman dari warganet. Salah satunya disampaikan oleh @gus***.
"dosen..?? hah dosen.. gila pendidikan tinggi tak menjamin moral bagus," tulisnya di kolom komentar.
"Di sini kita faham dengan berpendidikan tinggi tidak menjamin seseorang menjadi baik, pendidikan akhlak dan Agama harus lebih di utamakan," imbuh @nyt***.
"Astagfirullahhhh. Manusia jaman sekarang ni," timpal @ris***.
Tag
Berita Terkait
-
68 Warga Pasaman Keracunan Makanan, BBPOM Padang: Terkontaminasi Bakteri E Coli
-
Film Kun Ana wa Anta: Lisda Hendrajoni Nonton Bareng Anak Panti
-
Universitas Negeri Padang Buka 3 Prodi Baru, S1 Kedokteran Segera Menyusul
-
Mahasiswi di Depok Jadi Korban Pelecehan Seksual, Netizen Salahkan Korban Pakai Rok Mini
-
Heboh Mahasiswi UI jadi Korban Begal Bokong, Warganet Malah Ribut Masalah Aurat
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
Terkini
-
BRI Perkuat Ekonomi Kerakyatan Lewat Akad Massal KUR dan Peluncuran KPP di Surabaya
-
130 Tahun BRI: Dari Rakyat, Untuk Rakyat, Menuju Satu Bank Untuk Semua
-
CSR BRI Peduli - Yok Kita Gas Latih PKK Bogor Kelola Limbah Minyak Jelantah
-
Mantan Direktur BUMD di Siak Diperiksa Jaksa, Perkara Apa?
-
Biaya Operasional Stadion Utama Riau Rp3,7 Miliar, Pendapatan Cuma Rp200 Juta