SuaraRiau.id - Remaja berinisial RT (16) di Rokan Hulu akhirnya berurusan dengan polisi usai videonya yang menghina Presiden Joko Widodo (Jokowi) viral di media sosial.
Tak hanya menghina Jokowi, RT juga meminta pemerintah menggusur PTPN V.
Dalam video, RT yang bertelanjang dada sesumbar meminta perusahaan sawit untuk digusur. Usai itu, ia menghina Presiden Jokowi dengan kata-kata tak senonoh.
"Woi Pak Jokowi, tolong dulu di Riau ini gusur PTPN V ini," kata RT dalam video yang dibagikan akun TikTok, Jhois_Lase, dikutip Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Selasa (14/2/2023).
Aksi RT mendapat kecaman dari sejumlah warganet hingga mendapat perhatian pihak berwajib.
Tak lama, RT diamankan jajaran Polres Rokan Hulu pada Minggu (12/2/2023). Namun, tak ditahan lantaran tersangka masih di bawah umur.
“Karena pelaku masih di bawah umur, akhirnya diberi pembinaan untuk diberi surat pernyataan permohonan maaf. Dan menjalani wajib lapor,” ujar Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Riau, Kombes Teguh Widodo, Selasa (14/2/2023).
Dirinya menambahkan, RT sebelumnya pernah tertangkap karena terlibat pencurian buah sawit.
“Karena sakit hati akhirnya dia membuat video itu menyinggung perusahaan BUMN, terakhir dia menghujat presiden,” ungkapnya.
Dari rekaman video itu pria tersebut, penghina Jokowi itu tersenyum sambil merekam dengan HP di tangannya.
Berita Terkait
-
Keras, Ahmad Dhani Sebut yang Nyanyikan Lagu Dewa 19 Tanpa Izin Adalah Maling
-
Tak Berhasil Bikin Anies Baswedan Tersangka, Jokowi OTT Ketua KPK Firli Bahuri, Faktanya Ini
-
Amien Rais Ogah Jadi Cawapres Siapa Pun dan Desak Jokowi Mundur
-
Keras! Said Didu Curiga Presiden Jokowi Bikin Janji Palsu dalam Kartu Tani
-
Bukan dari Lingkungan Pemprov, Jokowi Pilih Kepala BPK Bali Jadi Sekda DKI
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Janji Plt Gubri SF Hariyanto: Jalan Siak-Pekanbaru Mulus Sebelum Idul Fitri
-
3 Sepatu Lari Eiger untuk Wanita yang Nyaman Jelajahi Berbagai Medan
-
Momen Eks Gubri Syamsuar Sentil Bupati Siak Afni: Kurangi Bekicau, Bu!
-
4 Mobil Kecil Bekas Suzuki Mulai 50 Jutaan: Hemat Bahan Bakar, Fitur Lengkap
-
4 Mobil LCGC Bekas 50 Jutaan, Muat hingga 7 Penumpang dan Nyaman