SuaraRiau.id - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kini menjadi bakal calon presiden (capres) dari Partai NasDem.
Belakangan beredar narasi bahwa rumah Anies Baswedan disita oleh Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK.
Berdasarkan thumbnail video tersebut, disebutkan bahwa rumah Anies Baswedan disita usai terbukti korupsi selama menjadi Gubernur DKI Jakarta.
Kabar itu bermula dari sebuah akun YouTube yang tayang pada 2 Januari 2023. Adapun narasinya sebagai berikut:
"RUMAH ANIES DI SITA KPK TEMUKAN BEBERAPA BUKTI KUAT KORUPSI DI DKI
Dosa Lama Anies Di DKI Terungkap, KPK Temukan Sejumlah Bukti Korupsi Triliunan Selama Menjabat Di DKI"
Benarkah klaim tersebut?
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran pencari fakta, video yang menyatakan bahwa rumah Anies Baswedan disita KPK adalah salah. Isi video berbeda dengan judul dan sampul yang tertera.
Pada isi video tersebut, tidak ada informasi yang menyebutkan bahwa rumah Anies disita KPK atas korupsi selama menjabat sebagai Gubernur DKI.
Video itu justru hanya menarasikan artikel opini dari Seword.com dengan judul "Intelektual Yang Gagal itu Akhirnya Menjadi Pembual Yang Membuat Mual" yang terbit pada 1 Januari 2023.
Artikel tersebut hanya membahas janji-janji Anies saat kampanye Pilkada DKI 2017 yang disebut tidak terealisasikan selama lima tahun sebagai Gubernur DKI.
KESIMPULAN
Melalui berbagai penjelasan di atas maka video yang menyebutkan bahwa rumah Anies Baswedan disita KPK adalah salah karena terbukti korupsi.
Video tersebut masuk dalam konten yang menyesatkan atau hoaks.
Berita Terkait
-
Serang Anies Baswedan Bertubi-tubi, Fahri Hamzah Ternyata Penggemar Ketum Gerindra: Prabowo Akan Jadi Anwar Ibrahim Indonesia!
-
Dito Mahendra Lagi Dicari KPK, Saran Pertama Nikita Mirzani Coba Tanya ke Nindy Ayunda
-
Menteri NasDem Didesak Mundur, Borok Jokowi Dikorek Habis: Dia Mangkrakkan SBY
-
Partai Nasdem Tak Bisa Larang Anies Baswedan untuk Kampanye: Modal WA Saja Emak-Emak Datang
-
NasDem Jangan Kelewat PD, Reshuffle Kabinet Bukan Gegara Deklarasi Anies, KSP: Gak Ada Urusan!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
Terkini
-
PNM Optimis Pemberdayaan Jadi Penguat Usaha Ultra Mikro
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda
-
Wanita Tabrak Petugas Marka Jalan hingga Tewas di Pekanbaru Ditangkap