SuaraRiau.id - Konflik harimau dengan manusia kembali terjadi di Riau tempatnya Desa Simpang Gaung, Kecamatan Gaung, Indragiri Hilir, Selasa (3/1/2023) dini hari.
Kali ini korbannya seorang pekerja penanaman PT Satria Perkasa Agung (SPA). Pekerja bernama Arif tiba-tiba diserang harimau saat tidur.
Kepala Bidang Wilayah I BBKSDA Riau Andri Hansen Siregar menyatakan bahwa harimau sumatera kemudian kabur usai rekan korban terbangun dan terkejut melihat kejadian tersebut.
"Akibat serangan tersebut, kondisi korban mengalami luka yang cukup serius di tangan kanan akibat gigitan satwa liar," terang Hansen kepada awak media, Kamis (5/1/2023).
Usai mendapatkan pertolongan pertama, korban segera dilarikan ke klinik terdekat dan dirujuk ke rumah sakit lantaran luka yang dialaminya.
Lanjut Hansen, berdasarkan pengamatan tim BBKSDA Riau di lapangan, dari jejak ukuran di sekitar lokasi, diperkirakan satwa berbadan loteng tersebut belum begitu besar.
Selain itu, pihaknya juga telah memasang sejumlah kamera jebak usai konflik antara manusia dan satwa liar ini.
"Kamera jebak kami pasang guna memastikan individu mana yang telah menyerang pekerja tersebut,” sebut Hansen.
Berdasarkan hasil observasi di lapangan, Hansen mengatakan tim menduga harimau yang sama akan datang kembali ke lokasi kejadian.
“Kami juga telah memperingatkan PT SPA agar segera mengevakuasi pekerja dari lokasi tersebut,” jelas dia. (Antara)
Berita Terkait
-
Ini Jenis Harimau Semarang Zoo yang Diberi Nama Cipung Oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Usia, Nama Latin
-
Seekor Harimau Sumatera Masuk Kandang Jebak di Langkat, Ini Penampakannya
-
Bukan Kurang Makan, Juve Harimau Benggala di Ragunan Kurus karena Displasia Pinggul
-
Sempat Terdengar Mengerang, Pria Diseret Harimau Ditemukan Tewas di Hutan Siak
-
Seekor Harimau di Taman Margasatwa Ragunan Terlihat Kurus, Manajemen Bereaksi: Salah Angle Video
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Jaksa Panggil Setwan Terkait Tunjangan Perumahan Dinas Anggota DPRD Siak
-
BRI dan Kemenpora Perkuat Masa Depan Atlet SEA Games 2025
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel