SuaraRiau.id - BMKG meminta masyarakat waspada potensi banjir rob di beberapa wilayah Indonesia seiring adanya fenomena bulan purnama (full moon) pada Jumat 6 Januari 2023.
"Adanya fenomena full moon pada 6 Januari 2023, berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum," kata Kepala Pusat Meteorologi Maritim, BMKG, Eko Prasetyo dikutip dari Antara, Senin (2/1/2023).
Eko menjelaskan bahwa secara umum banjir rob berdampak pada aktivitas masyarakat di sekitar pelabuhan dan pesisir, seperti aktivitas bongkar muat di pelabuhan, aktivitas di pemukiman pesisir, serta aktivitas tambak garam, dan perikanan darat.
"Potensi banjir rob di beberapa wilayah Indonesia ini berbeda waktu (hari dan jam) di tiap wilayah," ungkapnya.
Berdasarkan pantauan data water level dan prediksi pasang surut yang dirilis BMKG disebutkan banjir rob berpotensi terjadi di beberapa wilayah pesisir Indonesia, di antaranya pesisir pantai Padang Sumatera Barat (Sumbar) dan pesisir Bengkulu pada 6-7 Januari 2023, pesisir Kepulauan Riau (Kepri) pada 1-10 Januari 2023, pesisir Banten 1-5 Januari 2023.
Selanjutnya, pesisir utara DKI Jakarta 3-10 Januari 2023, pesisir Jawa Barat 1-4 Januari 2023, pesisir utara Jawa Tengah 1-2 Januari 2023 dan 6-15 Januari 2023, pesisir selatan Jawa Tengah 4-11 Januari 2023, dan pesisir Jawa Timur 5-9 Januari 2023, pesisir NTB 5-8 Januari 2023, pesisir NTT 1-2 Januari 2023, pesisir Kalimantan Barat 6-10 Januari 2023, pesisir Kalimantan Tengah 8-10 Januari 2023.
Berikutnya, pesisir utara hingga timur Kepulauan Talaud dan bagian barat dan timur Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara 1-6 Januari 2023, pesisir Sulawesi Selatan 6-8 Januari 2023, pesisir utara Kepulauan Halmahera 7-9 Januari 2023, pesisir Pulau Buru, Kota Ambon dan Kepulauan Lease, Seram bagian Timur, Kota Tual, Kepulauan Aru, Kepulauan Tanimbar, Seram bagian Barat dan Pulau Banda 1-10 Januari 2023, dan pesisir Papua Selatan 1-7 Januari 2023.
"Masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan siaga mengantisipasi dampak dari pasang maksimum air laut serta memperhatikan update informasi cuaca maritim dari BMKG," kata Eko Prasetyo. (Antara)
Berita Terkait
-
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Wilayah Indonesia Berpotensi Banjir Rob Menjelang Tahun Baru
-
Waspada Banjir Rob di 21 Wilayah Pesisir Indonesia, Berikut Daftarnya
-
Keluhan Warga Muara Angke Pluit saat Langganan Banjir Rob:Mau Siapa Gubernurnya Tetap Banjir
-
Kabar Jokowi Angkat Ahok Jadi Ketua KPK Pertengahan Desember 2022, Ini Faktanya
-
5 Fenomena Langit Sepanjang Desember 2022, Penuh Hujan Meteor!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Jaksa Panggil Setwan Terkait Tunjangan Perumahan Dinas Anggota DPRD Siak
-
BRI dan Kemenpora Perkuat Masa Depan Atlet SEA Games 2025
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel