SuaraRiau.id - Piala Dunia 2022 resmi dibuka di Stadion Al Bayt di Al Khor Qatar pada Minggu (20/11/2022) malam waktu setempat. Pembukaan berlangsung meriah dengan menampilkan bintang Kpop Korea Selatan Jung Kook.
Namun, dalam pembukaan Piala Dunia itu ada satu momen yang tak biasa dan membuat merinding yaitu pembacaan ayat suci Alquran oleh qori Ghanim Muftah.
Nuansa Islam memang sangat ditonjolkan dalam gelaran sepakbola bergengsi di dunia ini. Diketahui, selain kompetisi sengit antar negara untuk menjadi juara, Qatar juga menerapkan sejumlah aturan tegas kepada semua yang datang ke negara mereka.
Sebagai negara dengan mayoritas penduduk muslim, Qatar juga memiliki sejumlah aturan lain seperti melarang kaum LGBT, minuman keras, dan pornografi, termasuk larangan menginap bagi pasangan yang bukan muhrim.
Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Dr H Syamsurizal SE MM mendukung pelaksanaan Piala Dunia 2022 di Qatar tersebut sesuai dengan norma-norma Islam.
Sebab, menurut Ketua DPW PPP Riau ini, Piala Dunia kali ini menjadi momentum untuk menunjukkan peradaban islam.
“Piala Dunia 2022 yang diselenggarakan di Qatar menjadi momentum untuk menunjukkan peradaban Islam. Segala peraturan tuan rumah sesuai dengan syariah Islam tentu harus kita dukung, khususnya melarang LGBT, melarang minuman keras, dan melarang penginapan pasangan bukan muhrim. Terlebih kita lebih bangga dengan Pembukaan Piala Dunia 2022 yang akan diisi dengan pembacaan ayat suci al-quran.” tegas Syamsurizal, Senin (21/11/2022).
Lebih lanjut, mantan Bupati Bengkalis dua periode tersebut juga menyampaikan bahwa Indonesia memiliki kesempatan yang sama sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 pada tahun depan.
"Tentu ini kebanggaan untuk kita, sebab pertama kali dalam sejarah Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia. Dan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 perlu mencontoh dari Qatar dengan bersikap seperti itu juga," ungkap Syamsurizal.
Terakhir, sosok yang digadang-gadang sebagai calon Gubernur Riau 2024 ini juga berharap semoga pelaksanaan Piala Dunia 2022 di Qatar berjalan dengan lancar.
Begitu juga pelaksanaan Piala Dunia U-20 di Indonesia, dengan pelaksanaan yang sukses semoga FIFA di masa mendatang dapat memberi kepercayaan bagi Tanah Air Indonesia untuk menjadi tuan rumah kompetisi sepak bola level senior.
“Mari kita dukung tim-tim negara favorit dengan cara-cara yang baik dan positif,” tutup mantan Vice Presiden ISTAF (International Sepak Takraw Federation) tersebut.
Berita Terkait
-
Badai Cedera Timnas Indonesia Kian Parah, Skuad Garuda Tak Full-skuad Lawan Jepang?
-
Vietnam Pernah Bikin Jepang Frustrasi, Taktiknya Bisa Ditiru Timnas Indonesia?
-
Head to Head Pemain Termahal Timnas Indonesia vs Jepang, Eks Real Madrid Memimpin
-
Laga Indonesia vs. Jepang: Ajang Pembuktian Shin Tae-yong ke Fans Garuda
-
Tanpa Ayase Ueda, Lini Depan Timnas Jepang Tetap Tak Bisa Dianggap Tumpul
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
Terkini
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024
-
Deteksi Perambah Hutan, Polri Bakal Gunakan Aplikasi Lancang Kuning Karya Polda Riau
-
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024 Sebut Ekspansi Bisnis UMKM Melambat