SuaraRiau.id - Laga perdana antara tuan rumah Qatar vs Ekuador berakhir 0-2 usai Piala Dunia 2022 resmi dibuka pada Minggu (20/11/2022) waktu setempat.
Pelatih Qatar Felix Sanchez mengatakan timnya 'merasa didukung' meskipun ribuan suporter meninggalkan stadion lebih awal lantaran skuad yang didukung dibungkam Ekuator.
Tim asuhan Sanchez tersengat akibat awal yang lamban dalam pertandingan di Stadion Al Bayt oleh dua gol Enner Valencia.
Kekalahan itu membuat Qatar menjadi negara tuan rumah pertama dalam 92 tahun sejarah Piala Dunia yang kalah dalam pertandingan pembukaannya.
"Kami merasa didukung," kata Sanchez meskipun sebagian besar pendukung tuan rumah pergi sebelum pertandingan selesai.
“Saya harap orang-orang akan lebih bangga dalam laga-laga berikutnya. Orang-orang tahu kami bisa memberi lebih banyak," sambung dia seperti dikutip AFP.
"Kami minta maaf tak bisa menjadi bagian dari pesta, tetapi kami tahu skenario ini bisa terjadi. Kami akan berusaha belajar."
Skor bisa saja lebih buruk untuk Qatar karena satu gol Valencia dianulir oleh VAR karena offside.
"Kami mengawali dengan sangat buruk," kata Sanchez.
“Kami tidak bisa menuntaskan empat umpan berturut-turut. Juga banyak celah pertahanan." sambungnya.
Qatar selanjutnya menghadapi Senegal dalam laga Grup A berikutnya Jumat. (Antara)
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong ke Marselino: Kalau Tak Memenuhi Janji, Kamu mati
-
Janji Ngesot Jika Timnas Indonesia Kalah Lawan Arab Saudi, Oscar Dany: Kalian Zalim!
-
Apa Gaya Rambut Shayne Pattynama? Tukang Cukur Timnas Bocorkan Potongan Andalan Skuad Garuda
-
Usai Kualifikasi Piala Dunia, STY Langsung Dihadapkan Misi Juara AFF Cup?
-
Minim Cetak Gol, Rafael Struick Minim Kontribusi? AFC Ungkap Fakta Mengejutkan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab
-
Fadel Sebut Elektabilitas Alfedri-Husni Tertinggi, Singgung Lembaga Survei Tak Kredibel
-
Lewat Vokasi, PHR-Pemprov Riau Sinergi Tingkatkan SDM Masyarakat
-
Belasan Orang Jadi Tersangka Penyerangan Car Wash di Pekanbaru, Dalang Kerusuhan Buron
-
Perusakan Car Wash di Pekanbaru: 4 Orang Ditangkap, yang Lain Masih Diburu