SuaraRiau.id - Kasus KDRT yang menerpa pasangan muda Lesti Kejora dan Rizky Billar berakhir damai usai pencabutan laporan di Polres Metro Jakarta Selatan beberapa waktu lalu.
Hubungan keduanya pun saat ini terlihat membaik setelah Lesti Kejora memaafkan dugaan tindakan kekerasan Rizky Billar tersebut.
Aktivitas Lesti Kejora pun sudah seperti sedia kala, termasuk kebersamaannya dengan Rizky Billar. Momen tersebut terekam kamera dan beredar di media sosial.
Peristiwa tersebut berisi video Rizky Billar mengantar Lesti Kejora yang nampaknya akan bepergian.
Dalam tayangan tersebut, Rizky Billar memastikan Lesti Kejora masuk ke dalam mobil.
Begitu diunggah ulang oleh salah satu akun di Instagram, video langsung menerima beragam komentar dari netizen.
Beberapa akun masih menuliskan komentar nyelekit, tapi ada juga yang senang rumah tangga mereka kembali membaik.
"Itu Dede lagi mau kerja, dianterin sama Kaka sampe gerbang, nanti Kaka lambaikan tangan sambil bilang semangat Dede kerjanya Kaka setia menunggumu di rumah," komentar warganet.
"Kata si Dede, Kaka diam di rumah aja ya, biar Dede cari nafkah, kalau Kaka dah nggak bisa kerja kan nggak ke luar rumah, nggak selingkuh-selingkuh lagi," tambah yang lain.
"Kemarin juga kelihatan baik-baik aja, ternyata ada laporan KDRT," ujar lainnya.
"Bagus lah semakin membaik, harus itu kan Dede banting tulang buat Kaka," sahut netizen lain.
Diketahui, Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar atas dugaan KDRT pada 28 September 2022 lalu. Namun setelah Billar ditahan setelah ditetapkan jadi tersangka, Lesti mencabut laporannya.
Lesti Kejora memutuskan berdamai dengan Rizky Billar demi sang anak. Hubungan mereka pun terlihat membaik dalam video yang dibagikan akun gosip pada Selasa (25/10/2022) itu.
Berita Terkait
-
Sebelum Mualaf, Ruben Onsu Banyak Belajar Islam Versi Perempuan dari Lesti Kejora
-
Bernuansa Serba Pink, Harris Vriza Resmi Tunangan dengan Haviza Devi
-
Mualaf, Ruben Onsu Ungkap Sosok Pedangdut yang Temani Berproses Kenali Islam
-
Kartika Putri dan Lesti Kejora Punya Andil Besar dalam Proses Mualafnya Ruben Onsu: Terima Kasih...
-
Bukan Desy Ratnasari, Ternyata Ini Sosok Wanita yang Bikin Ruben Onsu Mantap Jadi Mualaf
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Jumbo Terbaru April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
AFC Sempat Ragu Posting Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia, Ini Penyebabnya
-
Bennix Ngakak, RI Tak Punya Duta Besar di AS karena Rosan Roeslani Pindah ke Danantara
-
Drawing Grup Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Bertemu Brasil hingga Ghana?
-
Polresta Solo Apresiasi Masyarakat Manfaatkan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor
Terkini
-
Gubri Wahid Singgung Pegawai Berkeliaran saat Jam Kerja: Ngopi Boleh, tapi
-
Kekayaan Markarius Anwar, Wakil Wali Kota Pekanbaru Ikut Disorot karena Mobil Dinas Alphard
-
Isi Garasi Agung Nugroho, Wali Kota Pekanbaru di Tengah Pembelian Alphard buat Mobil Dinas
-
Maling Modus Kurir Paket di Riau Ditangkap, Sasar Rumah Kosong Ditinggal Pemilik
-
Ramai-ramai Pimpinan Pejabat di Pekanbaru Dibelikan Mobil Mewah untuk Dinas