SuaraRiau.id - Melalui media sosial pribadinya Jumat (21/10/2022), pemain asal Prancis Franck Ribery mengumumkan keputusannya pensiun jadi pemain sepak bola
"Bola berhenti, perasaan tidak. Terima kasih kepada semua orang untuk petualangan hebat ini," tulis Ribery di Twitter sembari menyematkan tah FR7 dan Alhamdulillah.
Masalah fisik telah merusak beberapa tahun terakhir karier Ribery, memaksanya melewatkan sejumlah pertandingan untuk Fiorentina dan Salernitana sejak kepergiannya dari Bayern Munich pada 2019.
Franck Ribery hanya tampil sebentar untuk Salernitana musim ini, membuat dua penampilan di Serie A dan Coppa Italia pada Agustus sebelum dipaksa menepi karena cedera.
Franck Ribery bergabung dengan Bayern dengan harga 17 juta poundsterling dari Marseille pada Juni 2007, setahun setelah menjadi bagian dari tim Prancis yang menjadi runner-up di bawah Italia di Piala Dunia 2006.
Ribery telah mencetak 124 gol dan menyumbang 182 assist dalam 425 pertandingan untuk Bayern Munich dari 2007-2019, memenangkan Liga Champions pada 2013 dan sembilan gelar Bundesliga.
Ia juga mencatat 16 gol dan 25 assist dalam 81 caps untuk Timnas Prancis sebelum mengumumkan pengunduran dirinya dari tugas internasional pada 2014 setelah absen di Piala Dunia karena cedera punggung.
Berita Terkait
-
Shayne Pattynama Alami Penurunan Karier ke Persija Jakarta? Begini Pembelaannya
-
Tiga Jet Rafale Tiba di Indonesia, Nilainya Lebih dari Rp 5 Triliun
-
Eksodus Pemain Timnas ke Super League, PSSI Sebut Itu Hak Asasi Para Pemain
-
PSSI Angkat Topi Adanya Program Satu Anak Satu Bola
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda
-
Wanita Tabrak Petugas Marka Jalan hingga Tewas di Pekanbaru Ditangkap
-
Sejak Diluncurkan pada 2020, Kini BRI Telah Jangkau 5.245 Desa BRILiaN