SuaraRiau.id - Salah satu ikon Citayam Fashion Week, Jeje Slebew mengungkapkan soal perasaannya yang sempat dinilai arogan kepada penggemar kala itu.
Diketahui, Jeje Slebew marah-marah karena dikerubungi fans. Ia pun mengaku menyesal telah bersikap demikian.
Tak sedikit publik yang menyebut Jeje Slebew mengalami star syndrome. Hal itu membuat dirinya sempat kepikiran.
"Memang sih di situ sebenernya aku capek, banyak banget kerumunan, ramai, sehingga itu yang bikin aku jadi meledak," ujar Jeje Slebew dalam tayangan Rumpi di YouTube pada Kamis (15/9/2022).
Namun Jeje Slebew juga membela diri. Jeje mengingatkan kepada masyarakat Indonesia pada umumnya apabila dirinya juga manusia biasa yang bisa menemui titik lelah.
"Semua orang kan punya rasa titik capeknya dan lemahnya masing-masing lah ya. Dan aku juga sama seperti orang-orang pada umumnya," terang Jeje Slebew.
Ketenaran yang begitu tiba-tiba diakui Jeje Slebew tak siap dihadapinya.
"Cuman ya pada saat itu aku juga kaget, syok karena baru terjun ke entertainment kan dan viral pada saat itu," tambahnya.
Lebih lanjut, butuh waktu bagi Jeje Slebew untuk mengolah emosi atas ketenaran yang mendadak didapatkannya. Oleh sebab itu, Jeje menyesali sikapnya di momen baru-baru viral itu.
"Jadi pada saat itu aku untuk ngehandle diri aku sendiri pun aku bingung. 'Ini lu harus gimana ama diri lu sendiri, lu mau gimana?' Alhasil udah lah di situ aku udah blow up (meledak) banget. Kena trigger-nya di situ," tegas Jeje Slebew.
Berita Terkait
-
Annida Allivia Rancang Bogor Fashion Week di Sport Center, Jadikan Ruang Kreatif Baru bagi Gen Z
-
Pemain Timnas Indonesia Rawan Kena Star Syndrome, Ini Kata Nathan Tjoe-A-On
-
Marshel Widianto Blak-blakan Ngaku Terkena Star Syndrome: Gue Kaget dengan yang Gue Dapetin
-
Dituding Khianati Denny Cagur, Marshel Widianto Akui Dirinya Dulu Star Syndrome
-
Ogah Dibela Fans Saat Ada Gosip, Fuji Malah Dituding Lagi Nge-Fly dan Star Syndrome
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Kasus Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Kompolnas Minta Polda Selidiki Penyebab