SuaraRiau.id - Jajaran Polresta Pekanbaru akhirnya mengamankan seorang remaja berinisial VNS pada Rabu (14/9/2022). VNS merupakan pelaku penyebar informasi bohong atau hoaks korban kekerasan geng motor di Kota Bertuah.
Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Andrie Setiawan membenarkan, adanya penangkapan remaja tersebut.
“Iya benar, yang bersangkutan diamankan kemarin (Rabu),” ujar Kompol Andrie, Kamis (15/9/2022).
Tersangka ditangkap polisi tanpa perlawanan di kediamannya. Yang bersangkutan kemudian dibawa ke Polresta Pekanbaru untuk dimintai keterangan.
“Dia dimintai keterangan dan diminta membuat klarifikasi,” pungkas Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru.
Dalam video klarifikasi berdurasi 18 detik, VNS mengakui kesalahan dan minta maaf atas perbuatannya. Video klarifikasi tersebut juga tersebar di sosial media Instagram.
“Sehubung dengan kesalahan yang telah saya perbuat menyebarkan berita bohong atau hoaks di media sosial terkait korban kekerasan geng motor Pekanbaru,” kata Veto.
VNS menyebutkan, bahwa kejadian tersebut tidak terjadi di Kota Pekanbaru, melainkan di daerah lain.
“Ternyata berita tersebut berita lama dan tidak terjadi di Pekanbaru. Saya meminta maaf atas kesalahan yang telah diperbuat,” sebutnya.
VNS menyebarkan foto seorang pria yang dengan kondisi kepala terluka. Ia menambahkan keterangan bahwa peristiwa terjadi Kota Bertuah “Info di Jalan Cut Nyak Dien. Hati-hati lewat jalan sana,” tulisnya.
Kontributor : Riri Radam
Berita Terkait
-
Kasus PNS Tewas Belum Terungkap, Polresta Pekanbaru Diultimatum Kapolda Riau
-
Ribut dengan Anggota DPRD Pekanbaru, Pengacara Keluarkan Umpatan Kasar
-
Cekcok Anggota DPRD Pekanbaru vs Lawyer, Publik: Usia Segitu Lagi Lucu-lucunya
-
Heboh Rumah Prabowo Subianto Disita KPK, Begini Faktanya
-
Karyawati Pekanbaru Membabi Buta Tikam 5 Rekan-Satu Tewas, Alasannya Terungkap
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
5 Mobil Toyota Bekas di Bawah 50 Juta Tahun 2000-an: Bandelnya Teruji Waktu!
-
5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
-
Gandeng KPK, Plt Gubri SF Hariyanto Bicara Penerapan Antikorupsi di Desa
-
5 Mobil Bekas Murah Pilihan Logis Keluarga Indonesia, Fungsional dan Ekonomis
-
Dirut BRI Angkat Peluang Kolaborasi FintechPerbankan di Forum WEF 2026